Suara.com - Penyaluran Bansos Maret-April 2021 ini telah mulai dilaksanakan dan masyarakat sudah bisa menikmati bantuan tersebut. Bagaimana cara cek penerima bansos? Silahkan buka situs dtks.kemensos.go.id dan ikuti langkah berikut.
Menurut data yang telah dihimpun Kemeterian Sosial, jumlah keluarga penerima manfaat lebih dari 17 juta keluarga. Sembari menyalurkan bansos tersebut, pemerintah melalui pihak terkait juga terus menyelaraskan data yang dimiliki agar semua bantuan bisa diterima tepat sasaran.
Seharusnya jika Anda masuk dalam KPM yang telah didata, Anda sudah bisa menerima bansos Maret-April yang direncanakan mulai diterimakan sejak 29 Maret lalu. Jika belum juga mendapat konfirmasi atau bansos, Anda bisa mengecek data terkini dengan beberapa cara berikut.
Cara Cek Penerima Bansos di dtks.kemensos.go.id
Cara yang harus Anda lakukan cukup mudah.
- Buka link seperti yang ada di atas tadi, dtks.kemensos.go.id untuk mengecek BST (Bantuan Sosial Tunai) , BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai ), dan PKH (Program Keluarga Harapan).
- Pilih ID kepesertaan yang akan Anda gunakan.
- Masukkan Nomor Kepesertaan dari ID yang telah dipilih, dan masukkan nama sesuai ID tersebut.
- Masukkan 4 huruf kode yang ada pada kotak kode, jika gagal, klik kotak kode untuk mendapatkan kode baru.
- Jika Anda terdaftar, Anda akan melihat data nama, keterangan bahwa identitas ditemukan, dan status kepesertaan atau penyaluran bansos Maret-April 2021.
Agenda Penyaluran Bansos
Jika dilihat kembali pada agenda yang dimiliki pemerintah, program penyaluran bantuan sosial tunai ini sendiri akan selesai pada bulan April. Hingga saat ini, tercatat program telah berjalan sejauh 98% dari target yang ditetapkan. Artinya tinggal sedikit lagi hingga keseluruhan total bantuan akan diterimakan pada masyarakat yang menjadi target utama dari bantuan ini.
DIharapkan dengan selesainya program BST periode Maret-April 2021 ini, masyarakat kembali memiliki daya beli yang sempat hilang akibat pandemi yang belum juga berakhir. Di waktu yang sama, pemerintah juga akan terus mengadakan studi mengenai program selanjutnya yang dapat membantu masyarakat bertahan.
Program bansos Maret-April 2021 memang dapat dikatakan berhasil. Dari mulai pendataan, proses seleksi, hingga penyaluran, semua nampak berjalan lancar. Meski memang belum benar-benar 100% program selesai, namun jika melihat progresnya tentu pemerintah optimis program ini dapat memberikan bantuan signifikan untuk masyarakat secara umum.
Baca Juga: KPK Pertajam Bukti Uang Bansos yang Dikumpulkan Eks Anak Buah Juliari
Seperti itulah cara cek penerima bansos di dtks.kemensos.go.id. Situs tersebut dapat mengecek siapa yang menerima BST, BPNT, dan PKH.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi