Suara.com - Taiwan berencana memobilisasi staf kuil dan gereja sebagai pasukan cadangan di tengah meningkatnya intimidasi China. Menyadur News Week Kamis (22/04), hal ini diungkapkan oleh Menteri Pertahanan Chiu Kuo-cheng.
Selama sidang legislatif pada hari Senin, Chiu Kuo-cheng mengatakan ingin memperluas pasukan cadangan dengan menggerakkan sukarelawan dari kuil Buddha dan Tao setempat.
Dia membuat komentar sambil mempertahankan rencana pemerintah untuk membentuk badan mobilisasi cadangan baru yang komprehensif.
Rencananya, 'milisi kuil' ini akan mengawasi kelanjutan reformasi pasukan cadangan Taiwan yang sering kali digambarkan lemah karena jumlah yang tidak mencukupi dan tidak terlatih secara memadai.
Saat ini, perluasan hanya mencakup polisi sukarela dan petugas pemadam kebakaran di mana membutuhkan amandemen Undang-Undang Pertahanan Sipil negara tersebut.
Chu Sen-tsuen, pejabat di kantor mobilisasi kementerian menjelaskan rencana sebagai tanggapan atas "meningkatnya ancaman musuh yang dihadapi oleh Taiwan."
Integrasi akan mencakup para pemimpin masyarakat dan anggota organisasi non-pemerintah, gereja dan kuil, katanya pada hari Selasa.
Ia menambahkan bahwa kelompok ini telah memainkan peran kunci selama keadaan darurat besar, membantu dalam keadaan bencana atau menyediakan makanan dan tempat berteduh.
Para pemimpin lokal akan diundang untuk membahas rencana mobilisasi yang memungkinkan, kata Chu.
Baca Juga: Kekeringan Parah di Taiwan: Pasokan Air Warga Dijatah
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
7 Fakta Nyesek Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat
-
Pengakuan Getir Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat
-
Menembus Awan Tanpa Jejak: Ambisi Singapore Airlines Menata Langit Biru Masa Depan
-
Kewenangan Daerah Terbentur UU Sektoral, Gubernur Papua Selatan Minta Otsus Direvisi
-
Ribuan Buruh Mau Geruduk Istana Hari Ini, Bawa Tiga Tuntutan Mendesak
-
Mabes TNI Akui Sudah Temui Pedagang Es Sudrajat, Harap Polemik Tak Berlanjut
-
Saksi Sebut Mantan Direktur SMP Kemendikbudristek Minta Bantuan Bawahan untuk Lunasi Rumah
-
Harga Kelapa Dunia Melemah, ICC Sebut Dipengaruhi Faktor Ekonomi dan Geopolitik
-
Prakiraan Cuaca BMKG: Hujan Sangat Lebat Berpotensi Guyur Jakarta Hari Ini
-
Alarm Kesehatan: Wamenkes Soroti Lonjakan Kasus Kanker Serviks di Usia 30-an