Suara.com - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim berharap penerima beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan atau LPDP bisa mengembangkan karakter di negara lain. Nadiem menyebut dengan belajar di luar negeri, mahasiswa dapat meningkatkan intelektualitas dan pembentukan karakter.
"Saya memiliki pengalaman sebagai pelajar dan mahasiswa internasional di Singapura, Amerika dan Inggris. Saya mengejar mimpi dan menempuh pendidikan di tiga lingkungan yang berbeda dan ketiganya telah membentuk saya secara intelektual maupun karakter," kata Nadiem, Selasa (11/5/2021).
Namun, menurut Nadiem pelajar di kelas terkadang kurang mampu mengembangkan skill di dunia kerja, sehingga dia minta para penerima beasiswa LPDP untuk mengembangkan diri di lingkungan luar negeri, tak hanya di kelas.
"Kami ingin situasi tersebut berubah, caranya adalah dengan mentransformasi sistem pendidikan tinggi agar lebih relevan dengan dunia yang di luar kampus, mahasiswa sekarang punya keluar belajar dari praktik terbaik di dunia industri, organisasi kemanusiaan dan institusi penelitian kelas dunia melalui program-program Merdeka Belajar Kampus Merdeka," ucapnya.
Diketahui, Kemendikbudristek bersama LPDP akan memberangkatkan 1.000 mahasiswa Indonesia ke luar negeri dalam program beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA).
Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso mengatakan sedikitnya ada 60 perguruan tinggi dari 31 negara yang sudah bisa menerima mahasiswa dari luar negeri pada masa pandemi Covid-19.
Dwi juga menjamin seluruh biaya hidup bulanan akan ditanggung negara sesuai dengan ketentuan LPDP, termasuk asuransi kesehatan.
"Kemudian juga kalau diperlukan, kita juga akan membayarkan tes PCR untuk covid-19 sebelum berangkat, maupun nanti ketika kembali ke Indonesia," jelasnya.
Pendaftaran sudah dibuka pada Pendaftaran IISMA telah dibuka 10-22 Mei 2021 dan untuk melihat perguruan tinggi luar negeri mitra IISMA, calon penerima beasiswa dapat mengecek persyaratan masuk dan daftar mata kuliah masing-masing universitas di https://ringkas.kemdikbud.go.id/IISMA.
Baca Juga: Lucu! Viral Penampakan Menteri Nadiem Makarim Terima Suap
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Dulu Dibatalkan MK, Kenapa Pasal Penghinaan Presiden Kini Ada Lagi?
-
Momen Hangat Prabowo di Perayaan Natal Nasional 2025: Getarkan Senayan, Salami Para Jemaat
-
Kini Bisa Dipakai Transaksi di 200 Negara, Pramono Anung: Bank Jakarta Dipercaya Kelas Global
-
Didakwa Terima Fulus Rp809 Miliar, Nadiem Makarim Membantah dan Minta Dibebaskan
-
Nadiem Makarim di Sidang Tipikor: Kriminalisasi Kebijakan, Saya Tak Terima Sepeser Pun!
-
Tiang Monorel Mangkrak di Kuningan Mulai Dibongkar Bulan Ini
-
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
-
Mendagri Minta Praja IPDN Kerja Keras Bantu Pulihkan Layanan Publik Aceh Tamiang
-
Cemburu Buta, Istri di Makassar Paksa Karyawan Berhubungan Badan dengan Suami, Lalu Direkam
-
Larangan Sawit Jabar Vs Regulasi Nasional: Mengapa Surat Edaran Dedi Mulyadi Rawan Digugat?