Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menceritakan bagaimana sang Ayah, Presiden ke-1 RI Soekarno melahirkan Pancasila yang menjadi dasar negara.
Sakralnya proses lahirnya Pancasila membuat Megawati lantas mengajak masyarakat untuk tetap mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Megawati menjelaskan sejak Indonesia merdeka pada 1945, Pancasila sudah ditetapkan sebagai dasar negara. Kata ia, ada tiga rumusan dasar negara yang diberi nama Pancasila.
Pertama ialah rumusan konsep Bung Karno yang disampaikan dalam pidatonya pada 1 Juni 1945.
"Berarti (disaat) belum merdeka kita. Dalam sidang badan penyelidik usaha-usaha persiapan kemerdekaan (BPUPK)," jelas Megawati dalam sebuah video yang diunggah melalui Instagram @ganjar_pranowo pada Selasa (1/6/2021).
Lalu yang kedua yakni rumusan oleh panitia sembilan yang juga diketuai oleh Bung Karno dalam Piagam Jakarta pada 22 Juni 1945. Sedangkan yang ketiga yakni rumusan final pada pembukaan Undang-undang Dasar (UUD) 1945 yang disahkan oleh Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI).
"Pada tanggal 18 Agustus 1945 yang juga diketuai oleh Bung Karno," ucapnya.
Meski ada tiga rumusan, Megawati menegaskan Pancasila hanya ada satu sebagaimana sila-silanya termaktub dalam alinea keempat pembukaan UUD 1945. Proses pembentukannya dimulai dari pidato Bung Karno pada 1 Juni 1945, kemudian berkembang dalam naskah piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945 oleh Panitia Sembilan hingga tercapai konsensus nasional pada 18 Agustus 1945 oleh panitia persiapan kemerdekaan.
"Sehingga keseluruhan proses tersebut harusnya selalu kita maknai, sebagi satu kesatuan proses lahirnya Pancasila sebagai dasar negara oleh para pendiri bangsa," tuturnya.
Baca Juga: Ketimpangan Tinggi, Rektor UGM: Implementasi Pancasila Masih Jauh dari Harapan
Oleh karena itu, Megawati mengatakan dari keseluruhan dokumen ontentik sejarah pembentukan Pancasila sebagai dasar negara tersebut menjadi faktanya kalau Bung Karno telah menjalan suatu peran yang sangat strategis yang disebut sebagai causa prima lahirnya Pancasila dasar negara Indonesia merdeka.
"Sekali lagi, selamat Hari Lahir Pancasila yang ke-76. Mari camkan dan amalkan Pancasila dalam tindakan yang bersatu secara bersama-sama bergotong royong dalam sebuah kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara demi Indonesia yang tangguh."
Berita Terkait
-
Hari Lahir Pancasila, Haedar Nashir: Wujudkan Pancasila Jangan Berhenti di Seremonial
-
Ketimpangan Tinggi, Rektor UGM: Implementasi Pancasila Masih Jauh dari Harapan
-
Peringatan Hari Lahir Pancasila di Batas Negeri, Sederhana Bikin Merinding
-
Memperingati Hari Lahir Pancasila, Berikut Sejarah Singkatnya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus
-
Korupsi Tax Amnesty: Kejagung Sebut Periksa Sejumlah Nama Sebelum Pencekalan, Termasuk Bos Djarum?
-
Anggaran Bantuan Hukum Warga Miskin di Jember Mengalami Penurunan
-
Detik-detik Tembok Sekolah di Palmerah Roboh: Udah Goyah, Lari Selamatkan Diri dari Api
-
Kementerian HAM Akan Kumpulkan Seluruh Data Hak Asasi Manusia Lewat Platform Ini
-
Ngeri! Cekcok di RS Duta Indah Berujung Petaka, Wanita Dihajar Mantan Suami Sampai Gigi Rontok
-
KPK Kembalikan Aset Korupsi Taspen, Anggota DPR: Ini Harus Jadi Standar Penyelesaian Kasus