Suara.com - Sejumlah pemotor menjadi korban prank lampu lalu lintas di sebuah persimpangan jalan. Lampu lalu lintas tersebut membuat para pemotor terkecoh dan nyaris menerobos lampu lalu lintas.
Momen pemotor terkecoh prank lampu lalu lintas itu diunggah oleh akun TikTok @prakassetyawan.
"Kasihan nih pada kena prank wkwk," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Rabu (2/6/2021).
Dalam video tersebut, tampak sejumlah pemotor mengantre di persimpangan jalan menunggu lampu hijau menyala.
Saat angka penunjuk detik pada lampu lalu lintas tersebut sudah menunjukkan angka nol, para pemotor tampak bersiap tancap gas.
Namun ternyata lampu hijau tak juga menyala. Penunjuk detik justru kembali menghitung ulang di detik kesembilan.
Momen tersebut sempat terulang selama beberapa kali hingga membuat pemotor salah tingkah.
Salah satu pemotor tampak malu-malu karena ia berulangkali salah menerjemahkan isyarat lampu merah tersebut.
Setelah lampu hijau benar-benar menyala, barulah para pemotor tancap gas melanjutkan perjalanan mereka.
Baca Juga: Ngenes Kisah Viral Penolakan Cinta Gegara Bermodal Tunggangan Honda Beat, Bikin Nyesek
Momen pemotor kena prank lampu lalu lintas itu langsung viral di media sosial.
Beragam komentar kocak dari warganet langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.
"Aku waktu itu juga ikut kena prank," ujar Gak Pernah FYP.
"Asem oy," ucap Akusukanyaseblak.
"Purwodadi guys," ungkap And.
"Belum dibetulin, tiap malam diprank sama lampu merah," tutur Pida Yohana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Bilateral di Istana Merdeka, Prabowo dan Raja Abdullah II Kenang Masa Persahabatan di Yordania
-
August Curhat Kena Serangan Personal Imbas Keputusan KPU soal Dokumen Persyaratan yang Dikecualikan
-
Di Hadapan Prabowo, Raja Yordania Kutuk Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Sebut Serangan Mengerikan
-
Usai Disanksi DKPP, Anggota KPU Curhat Soal Beredarnya Gambar AI Lagi Naik Private Jet
-
Dua Resep Kunci Masa Depan Media Lokal dari BMS 2025: Inovasi Bisnis dan Relevansi Konten
-
Soal Penentuan UMP Jakarta 2026, Pemprov DKI Tunggu Pedoman Kemnaker
-
20 Warga Masih Hilang, Pemprov Jateng Fokuskan Pencarian Korban Longsor Cilacap
-
Gagasan Green Democracy Ketua DPD RI Jadi Perhatian Delegasi Negara Asing di COP30 Brasil
-
Mensos Ungkap Alasan Rencana Digitalisasi Bansos: Kurangi Interaksi Manusia Agar Bantuan Tak Disunat
-
Terbongkar! Prostitusi Online WNA Uzbekistan di Jakbar, Pasang Tarif Fantastis Rp15 Juta