Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang nenek merangkak di lokasi yang diduga merupakan terminal bus di Sabah, Malaysia viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah di Tiktok, Senin (15/6/2021) tampak seorang wanita tua dengan rambut beruban sedang merangkak di lantai sambil mendorong tas dan sebuah payung.
Nenek tersebut diceritakan bepergian seorang diri tanpa ada anggota keluarga atau kerabat yang menemani.
"Kasihan, nenek ini dibiarkan sendirian oleh keluarganya, sampai hati juga," tulis pemilik akun Tiktok tersebut seperti dikutip suara.com, Selasa (15/6/2021).
Dalam kolom keterangan unggahan video itu dijelaskan bahwa si nenek tak mau dibantu berjalan dan tak mau disentuh orang lain karena takut tertular Covid-19.
Di video lainnya, pengunggah video yang merupakan seorang pengemudi bus menjelaskan duduk permasalahan yang terjadi pada nenek itu. Sebab, banyak warganet yang menghujatnya dan menuduhnya tak mau menolong si nenek.
Pria tersebut kembali menegaskan, dirinya sudah berniat membantu namun si nenek menolak dengan alasan tak ingin kontak dengan orang lain untuk menghindari virus Corona.
Ia juga sempat meminta maaf apabila video yang ia rekam menciptakan kegaduhan di media sosial.
Meskipun demikian, pria tersebut akhirnya berhasil memberikan bantuan pada nenek tersebut dengan memberi fasilitas kursi roda.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Ibu Kota Meroket, Kepala BNPB Datangi Gubernur DKI Anies Baswedan
Menanggapi video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka menyayangkan tindakan pria tersebut merekam si nenek. Ada juga yang memuji sikap pria tersebut yang akhirnya menolong si nenek.
"Kamu bisa rekam video tapi nggak bantuin nenek itu," ujar salah satu warganet.
"Alhamdulillah, semoga terbalas jasa kalian, semoga nasib nenek itu terbela," ujar warganet lain.
"Alhamdulillah, semnagt membantu sesama," ujar salah satu warganet.
"Semoga abang dipanjangkan umur dan di murahkan rezeki," sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
Artis Bunga Citra Lestari Positif Covid-19, Begini Kondisinya
-
BCL Positif Covid-19: Jangan Anggap Remeh
-
Banten Zona Oranye COVID-19, Banyak Penularan dari Klaster Keluarga
-
Kasus COVID-19 Jakarta 14 Juni 2021 Hampir Tembus Setengah Juta Orang
-
Kasus Covid-19 di Ibu Kota Meroket, Kepala BNPB Datangi Gubernur DKI Anies Baswedan
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Prabowo Setuju RUU Kuhap Disahkan Jadi UU, Fokus Berantas Kejahatan Siber dan HAM
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
DPR Ketok Palu KUHAP Baru: Penjara Tak Lagi 'Suka-suka', Pemeriksaan Wajib Direkam Kamera
-
Garis Pertahanan Terakhir Gagal? Batas 1,5C Akan Terlampaui, Krisis Iklim Makin Gawat
-
Lulusan SMK Tahun Berapa Pun Bisa Ikut Program Kerja ke Luar Negeri, Bagaimana Cara Daftarnya?
-
Terkuak Dalam Rekonstruksi: Tiga TNI Terlibat Kasus Penculikan Kacab Bank, Siapa Saja?
-
Dari Tanah Merah Menjadi Kampung Tanah Harapan, Pramono Janjikan Pembangunan Total dan Banjir Bansos
-
Prabowo Mau Manfaatkan Uang Sitaan Koruptor, Ini Pos-pos yang Bakal Kecipratan
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?