Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta akselerasi vaksinasi menjadi fokus utama dalam penanganan Covid-19. Bahkan, ia meminta lima kabupaten/kota yang menyelenggarakan Pekan Olah Raga Nasional (PON) Papua juga diberikan priositas.
Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto sesuai dengan rapat terbatas evaluasi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) bersama Jokowi.
"Kemudian Bapak Presiden meminta akselerasi vaksinasi menjadi fokus utama dan juga diberikan prioritas kepada 5 kabupaten/kota di tempat akan diselenggarakannya PON. Di mana untuk itu Dinas Kesehatan, TNI-Polri perlu untuk dikerahkan," kata Airlangga dalam keterangan persnya yang disampaikan melalui YouTube Kemenko Marves, Senin (6/9/2021).
Sejumlah lima kabupaten/kota tersebut meliputi, Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Mimika, Merauke, dan Kabupaten Keerom.
Sejauh ini jumlah vaksinasi dosi pertama di Kota Jayapura sudah mencapai 51 persen, Kabupaten Jayapura 48,39 persen, Mimika 50,60 persen, Merauke 55,58 persen dan Kabupaten Keerom 33,73 persen.
Sementara itu, Jokowi juga memberikan perhatiannya kepada Aceh, Sumatera Barat, Lampung, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, NTB, Maluku Utara serta tentunya Papua.
Daerah-daerah itu juga masuk ke dalam daerah yang harus melakukan percepatan vaksinasi karena sejauh ini jumlahnya masih rendah.
"Angkanya masih lebih rendah daripada angka rata-rata vaksinasi nasional," ujarnya.
Sementara itu, Airlangga juga menyebut kalau kasus aktif di Papua mengalami kenaikan dan harus diperbaiki pada pelaksanaan PPKM Level yang diperpanjang hingga 20 September 2021.
Baca Juga: Perempuan Meninggal 3 Bulan Usai Vaksinasi, Pemerintah China Sebut Bukan karena Vaksin
"Kasus aktif mengalami kenaikan tetapi diindikasikan 81 persen. Perlu distatus yang diperbaiki setelah 21 hari."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini