Suara.com - Aksi wanita berkendara kerap menarik perhatian pengguna media sosial. Terbaru, warganet di Twitter dihebohkan dengan aksi wanita berdaster menaklukan medan ekstrem.
Aksi wanita itu diabadikan dalam sebuah video berdurasi 24 detik dan menjadi viral usai dibagikan oleh akun Twitter @shitlicious pada Rabu (13/10/2021).
Pada video itu terlihat seorang wanita mengenakan daster tengah bersiap untuk menaklukan tanjakan yang ada di hadapannya. Dia melakukan aksi tersebut menggunakan motor matic.
Berhasil menaklukan tanjakan terjal
Di awal video, wanita itu terlihat bersiap-siap di atas motor. Setelah beberapa saat dia akhirnya melaju dengan kecepatan yang terus ditambah karena medan cukup terjal.
Wanita yang tidak diketahui namanya itu tampak tidak kesulitan dalam melakukan aksinya. Dia begitu lancar menjalankan motornya hingga berhasil sampai di puncak tanjakan yang terjal itu.
Aksi wanita ini berhasil mengundang rasa takjub dari orang-orang di sana, termasuk pria yang merekam video tersebut. Dia langsung melontarkan pujian usai wanita itu mencapai puncak.
"Wow, ngeri-ngeri," kata pria dalam video tersebut.
Pujian juga diberikan oleh pemilik akun @shitlicious ketika membagikan video tersebut. Dia menyebut wanita berdaster yang memakai motor matic adalah ratu di segala medan.
Baca Juga: Wanita Kena Tegur Gegara Pasang Paku di Tembok Tetangga, Publik Singgung Soal Adab
"Ibu-ibu berdaster + motor matic = Ratu di segala medan," bunyi caption akun @shitlicious.
Komentar warganet
Momen tersebut berhasil membuat warganet pengguna Twitter takjub. Mereka tak henti-hentinya melontarkan pujian usai melihat aksi wanita dalam video viral itu.
"Wah edan. Gue kira tanjakan yg gimana gitu. Ga taunya nanjak jurang itu mah," ujar warganet.
"Takut banget bannya slip, kukira tanjakannya normal," sambung yang lain.
"Ngeri mentalnya coy, crosser banget. Gue aja kayaknya ga akan seberani itu," kata lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Bukan Lagi Isu, Hujan Mikroplastik Resmi Mengguyur Jakarta dan Sekitarnya
-
Heboh Dugaan Korupsi Rp237 M, Aliansi Santri Nusantara Desak KPK-Kejagung Tangkap Gus Yazid
-
Terungkap di Rekonstruksi! Ini Ucapan Pilu Suami Setelah Kelaminnya Dipotong Istri di Jakbar
-
Kena 'PHP' Pemerintah? KPK Bongkar Janji Palsu Pencabutan Izin Tambang Raja Ampat
-
Ketua DPD RI Serahkan Bantuan Alsintan dan Benih Jagung, Dorong Ketahanan Pangan di Padang Jaya
-
KPK Ungkap Arso Sadewo Beri SGD 500 Ribu ke Eks Dirut PGN Hendi Prio Santoso
-
KPK Tahan Komisaris Utama PT IAE Arso Sadewo Terkait Dugaan Korupsi Jual Beli Gas PGN
-
Alasan Kesehatan, Hakim Kabulkan Permohonan Anak Riza Chalid untuk Pindah Tahanan
-
Pelaku Pembakaran Istri di Jatinegara Tertangkap Setelah Buron Seminggu!