Suara.com - Potret tenda hajatan yang berdekatan dengan rel kereta api viral di media sosial. Momen tersebut dibagikan oleh seorang Make up Artist yang sedang bekerja di rumah kliennya.
"Ketika dapat klie yang rumahnya mepet banget dengan kereta," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan video, seperti dikutip oleh Suara.com, Jumat (22/10/2021).
Dalam video singkat yang diunggah, ia memperlihatkan rumah kliennya yang begitu dekat dengan rel kereta api. Meskipun rumahnya berdekatan dengan jalan kereta api itu, kliennya tetap mendirikan tenda hajatan.
Tampak tenda hajatan sederhana itu menempel dengan teras rumahnya. Meskipun sederhana, tenda hajatan itu dapat menghalau para tamu undangan dari panasnya matahari.
Di sana banyak tamu undangan yang berkunjung. Bagian depan rumahnya pun penuh dengan bunga-bunga dekorasi hajatan.
Uniknya, sang pemilik akun merekam momen saat kereta api melewati rumah tersebut. Para tamu undangan yang sedang duduk dan berbincang pun sontak memusatkan perhatian ke kereta yang sedang lewat.
Kereta api yang tampak besar dan tinggi itu terlihat sangat berdekatan dengan lokasi hajatan tersebut. Tenda hajatan yang berdiri itu hampir menyentuh bagian sisi luar dari kereta api.
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam tanggapan. Beberapa dari mereka merasa was-was melihat kedekatan kereta api dan rumah tersebut.
"Kalau punya anak kecil sumpah nggak bakal tenang," kata warganet.
Baca Juga: Beli Baju Bekas dengan Merk Ternama, Tapi Cewek Ini Malah Cemas dengan Benda Ini
"Kesleo sedikit pas kereta lewat langsung auto ikutan lewat tuh nyawa," ujar warganet.
"Tukang foto aman kan jantungnya?" tulis warganet.
"Tidurpun nggak tenang ini," ucap warganet.
"Kok bisa ya, rumah sedeket itu sama rel kereta," tutur warganet.
"Kalau aku nggak bisa tidur," ucap warganet.
Video yang mungkin anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Beli Baju Bekas dengan Merk Ternama, Tapi Cewek Ini Malah Cemas dengan Benda Ini
-
Temukan File Skripsi Suami, Wanita Salah Fokus Baca Isi Persembahannya: Suami Auto Malu
-
Viral Pria Pamer Senjata Api di Cafe, Polisi Turun Tangan
-
Mau Kasih Kejutan Check Out Keranjang Shopee Istri, Lihat Jumlahnya Suami Auto Nyerah
-
Pakai Bikini Jadi Bahan Tontonan Bocil, Harga Baju Pengantin Wanita Ini Disorot
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional