Suara.com - Polres Metro Jakarta Selatan menangkap tiga remaja diduga akan tawuran di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu (24/10/2021) dini hari.
Wakapolres Metro Jakarta Selatan, AKBP Antonius Agus Rahmanto mengatakan pihaknya juga menyita sejumlah barang bukti berupa senjata tajam jenis celurit dan pedang.
“Kami berhasil mencegah dalam hal ini ada sekitar 30-50 pemuda yang nongkrong di daerah Jalan Martimbang IV. Pada saat kita lakukan patroli, kami lakukan pencegahan, kita imbau untuk jangan berkerumun tapi malah lari dan kabur,” kata Agus dalam keterangannya, di Jakarta, Minggu.
Kemudian satuannya mengejar para remaja tersebut yang kabur dengan sepeda motor.
"Kami dapati beberapa senjata tajam dan mereka mulutnya tercium bau minuman keras. Lima motor kita amankan, sementara ada di Polsek,” katanya.
Agus mengatakan, pengungkapan aksi tawuran remaja tersebut berawal saat satuan Polsek Metro Kebayoran Baru melakukan patroli rutin protokol kesehatan.
Lebih lanjut dia, mengatakan, berdasarkan pemeriksaan awal puluhan remaja tersebut diketahui membuat janji untuk tawuran.
Karena itu, untuk mengungkap hal tersebut, pihaknya akan terus mendalami terhadap keterangan saksi-saksi.
Tiga remaja tersebut pun kini dibawa ke Polsek Metro Kebayoran Baru untuk menajalani pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga: Tawuran Pelajar di Cianjur, Satu Orang Luka Parah Kena Bacok
“Menurut informasi, sementara ini hanya ikut-ikutan tapi mereka janjian. Kami akan dalami janjiannya lewat apa. Hasil dari pengakuan mereka, tawuran akan dilakukan pada pukul 12 ke atas,” kata Agus. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Kemendagri Terbitkan Aturan Baru untuk Perkuat BPBD di Seluruh Daerah
-
Guru Besar UNM Soroti Pasal Penghinaan di Era 'Big Bang' Transformasi Hukum 2026
-
Benarkah Rakyat Indonesia Bahagia Meski Belum Sejahtera? Begini Pandangan Sosiolog UGM
-
Tolak Perpres Pelibatan TNI Atasi Terorisme, Koalisi Sipil: Berbahaya Bagi Demokrasi dan HAM
-
Survei UGM: 90,9% Masyarakat Puas Atas Penyelenggaraan dan Pelayanan Transportasi Libur Nataru
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
-
Bongkar Total Tiang Monorel Mangkrak Tanpa Ada Penutupan Jalan? Ini Kata Pramono
-
Boni Hargens: Rekomendasi Kompolnas Normatif Saja Soal Reformasi Polri
-
Macet Parah di Grogol, Sebagian Layanan Transjakarta Koridor 9 Dialihkan via Tol
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah