Suara.com - Komposer ternama tanah air Addie MS menyampaikan kekagumannya pada sosok Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman.
Lewat sebuah cuitan di akun Twitternya, Addie MS menyebut bahwa ia bangga pada Jenderal Dudung bukan hanya karena keberaniannya bertugas di banyak tempat. Namun juga karena kemuliaan hatinya yang ternyata rajin menafkahi anak yatim.
"Aku bangga Jenderal Dudung Abdurachman. Bukan hanya karena keberaniannya saat bertugas di banyak daerah konflik, tapi juga bangga pada kemuliaan hatinya," ujar Addie MS dalam cuitannya, seperti dikutip Suara.com, Senin (20/12/2021).
Lebih lanjut Addie MS bercerita bahwa sejak awal kariernya di TNI, Dudung Abdurachman telah menafkahi anak-anak yatim.
Ia menambahkan hingga saat ini sudah lebih dari 1.000 anak yang dinafkahi.
"Sejak awal kariernya di TNI, ia mulai menafkahi anak-anak yatim. Sekarang jumlahnya sudah lebih dari 1.000 anak yang dinafkahinya. Di sini aku terdiam," lanjutnya.
Sosok KSAD Dudung Abdurachman baru-baru ini menjadi sorotan publik karena namanya disebut-sebut dalam video ceramah Habib Rizieq Shihab.
Hal itu memicu reaksi dari berbagai pihak termasuk seseorang yang diduga merupakan anggota TNI. Pria itu balik menantang Habib Bahar atas ucapannya yang menghujat Jenderal Dudung Abdurachman.
Video prajurit TNI yang menantang Habib Bahar tersebut salah satunya diketahui dari unggahan di akun twitter @ariefnoviandi_ Sabtu, (18/12/2021).
Baca Juga: Resmi Dipolisikan Lagi, Pelapor Sebut Bahasa Habib Bahar Berbahaya
"Bahar Smith dicariin nih sama prajurit TNI. Mudah2an gak nangis ya kalo udah ketemu," ujar keterangan caption akun tersebut.
Dalam video singkat itu memperlihatkan anggota TNI perawakan besar tengah murka setelah mendengar ceramah Habib Bahar yang menjelekkan Jenderal Dudung.
"Assalamu'alaikum Bahar, ente muslim, saya Tentara Nasional Indonesia banyak yang muslim juga. Jangan kamu memprovokasi orang muslim se-Indonesia," buka anggota TNI tersebut.
"Kamu jelek-jelekin baliho pimpinan kami, maksudmu apa? Hubunganmu apa baliho dengan Semeru. Kamu tahu gak, kita semua (prajurit TNI) banting tulang di Semeru. Kamu asal ngomong aja," sambungnya.
Lantas ia mengingatkan Habib Bahar jika ia menjelekkan Jenderal Dudung sama halnya ia melukai ribuan prajurit TNI. Pria ini siap pasang badan jika nantinya Jenderal Dudung dijelekkan kembali.
"Kamu jelekin pimpinan kami, berarti kamu jelekin kami semua Tentara Nasional Indonesia. Kamu lihat, kita semua cari kau," tegasnya.
Berita Terkait
-
Dihina Habib Bahar, Addie MS Bongkar Kebaikan Jenderal Dudung yang Tidak Diketahui Orang
-
Santai Dipolisikan Lagi karena Diduga Kritik KSAD, Habib Bahar Merasa Ucapannya Kebenaran
-
Sosok Ini Sarankan Habib Bahar Dipasung di Rumah Sakit Jiwa Buntut Hina Pejabat
-
Resmi Dipolisikan Lagi, Pelapor Sebut Bahasa Habib Bahar Berbahaya
-
Desakan Tangkap Habib Bahar Smith Bergema, Ini Tanggapan Guru Besar Hukum
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari
-
Ternyata Ini Alasan Bupati Karawang Lantik Ratusan ASN pada Malam Tahun Baru
-
Kolaborasi Kementerian PU dan TNI Pastikan Jembatan Darurat Krueng Tingkeum Aman Dilalui Warga