Suara.com - Sebuah video memperlihatkan curahan hati seseorang yang merencanakan membakar ikan untuk perayaan tahun baru telah menjadi viral di media sosial.
Dalam momen yang diunggah oleh akun TikTok @sobriirawan31, Selasa (28/12/2021), tampak satu ember hitam besar penuh berisi ikan.
"Ketika ekspektasi tidak sesuai dengan realita," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Rabu (29/12/2021).
Melalui videonya, pria ini tampaknya memelihara banyak ikan di kolam miliknya. Ia berencana untuk membakar ikan-ikan tersebut saat malam tahun baru mendatang.
"Rencana tahun baru mau bakar-bakar ikan sama keluarga," tulisnya dalam video tersebut seraya memperlihatkan ikan-ikan di dalam ember.
Namun, ekspektasinya membakar ikan untuk tahun baru ternyata dihancurkan oleh keadaan. Ikan-ikan dalam kolamnya itu mati semua.
"tapi apalah daya, kita punya rencana takdir punya kenyataan," tulisnya
Dalam video tampak ikan-ikan yang tergeletak mengenaskan di atas papan kolam. Seorang wanita tampak melempar beberapa ikan yang mati itu ke dalam ember.
Tidak lama kemudian, ikan-ikan mati yang diletakkan di dalam ember itu diletakkan ke dalam liang.
Baca Juga: Pliu! Demi Bayar Hutang Pacarnya Rp250 Juta, Wanita Ini Nikah Kontrak dengan Kakek-kakek
Rupa-rupanya, ikan yang mati itu jumlahnya sangat banyak lantaran pria ini sampai membuat dua liang untuk menguburnya.
"belum malam tahun baru, ikannya pada mati semua," lanjutnya.
Tidak lama kemudian, ikan-ikan yang sudah mati itu lalu ditimbun dengan tanah.
Menurut kronologi yang diberikan olehnya, pada Minggu sore (26/12) air kolam ikan itu baru diganti airnya. Namun, saat Senin sore (27/12) mau memberi makan ikan, ikan-ikan itu sudah mati semua.
"untuk yang nanya itu ikan nya kenapa. awalnya minggu sore abis ganti air, terus senin sore sekitar jam 5 mau ngasih makan ikan udah pada mati semua," pungkasnya.
Melihat unggahan itu, warganet lantas menuliskan beragam komentar.
Berita Terkait
-
Bukan Naik Motor, Kurir Makanan Ini Disebut dari Kerajaan Majapahit Gegara Kendaraannya
-
Cowok Heran Dighosting Cewek Seusai Kencan, Kursi Mobilnya Disorot: Pantes!
-
Tak Terima Mobil Ditabrak, Pemobil Tantang Pemotor yang Ugal-ugalan sampai Motor Dibanting
-
Salut! Tidak Takut Vaksin, Gadis ini Justru Membenarkan Posisi Masker Salah Milik Nakes
-
Sampai Ditonton 22 Juta Kali, Perempuan Lempar Petasan ke Jalan Dikecam Publik
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter
-
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
-
Sikap Politik PDIP: Megawati Deklarasikan Jadi 'Kekuatan Penyeimbang', Bukan Oposisi
-
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Bertentangan dengan Putusan MK dan Semangat Reformasi
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
KPK Periksa Petinggi PWNU Jakarta, Dalami Peran Biro Travel di Kasus Korupsi Haji
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah