Suara.com - Jurnalis senior, Edy Mulyadi sebut Menteri Pertahanan, Prabowo Subiyanto layaknya macan yang mengeong. Hal ini ia nyatakan di kanal Youtube MimbarTube yang tayang Selasa (18/1/2022).
Pernyataan Edy tersebut terkait dengan putusan Ibukota Negara (IKN) baru yakni Nusantara. Ia menyayangkan mengapa Prabowo Subianto membiarkan proyek ibukota baru tersebut tetap berjalan.
Mulanya dalam video tersebut, Edy mengklaim bahwa IKN baru dibangun oleh pengembang China. Ia juga menyatakan bahwa ada kemungkinan China mengirim warganya untuk tinggal di daerah tersebut.
"Dari China ini bos, pengembang-pengembang China yang membangun di sana mereka enggak masalah rugi, karena pasti ada penduduk yang dikirim ke sana, siapa? warga RRC tinggal di sana, masa begini saja enggak ngerti sih?" ungkap Edy sambil menggebu-gebu.
Dengan adanya proyek IKN yang ia sebut dibangun para pengembang China, Edy menyentil keabsenan Prabowo untuk melarang keberlangsungan pembangunan Nusantara tersbeut.
"Masa menteri pertahan kayak begini aja enggak mengerti sih! Jenderal Bintang Tiga, macan yang menjadi kayak mengeong enggak ngerti begini aja. Ini soal kedaulatan negara bos, gila, gebleknya kelewatan loh," tambahnya.
"Halo Prabowo, Prabowo Subiyanto kamu dengar suara saya, masa itu enggak masuk dalam perhitungan kamu menteri pertahanan," tambahnya.
Dalam videonya ia menyatakan bahwa ketidaksetujuan terhadap ibukota baru perlu ditempuh dengan jalur hukum.
"Ini tidak tidak cukup menggunakan pernyataan sikap tapi perlu ditempuh ke ranah hukum, saya bisa tanda tangan sebagai prinsipal," tutupnya lagi.
Baca Juga: Istri Main Nyosor Suami, 'Love Language' Barbar Mereka Bikin Syok Tutup Kuping
"Mas Prabowo, please deh ya Anda tuh sudah banyak mengecewakan pendukungnya, tapi please deh sudahi kesalahan sampai di sini saja sebagai menteri pertahanan lihat lebihluas, ini tentang kedaulatan," imbuhnya.
Saat berita ini dibuat, video Youtube yang berjudul 'Gempar..! Edy Mulyadi Marah Besar Kepada Prabowo Subianto Kok Membiarkan Proyek IKN!?' ini telah ditonton lebih dari 205 ribu kali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
BMKG Catat 1.556 Gempa Guncang Aceh Sepanjang 2025, Naik 39 Persen dari Tahun Lalu
-
Gebrakan Dedi Mulyadi: Jabar Haramkan Penanaman Sawit Baru, Ancam Krisis Air
-
Pupuk Bersubsidi Langsung Bergerak di Tahun Baru, 147 Transaksi Terjadi dalam 16 Menit
-
Prabowo Jawab Kritikan: Menteri Datang Salah, Tak Datang Dibilang Tak Peduli
-
KPK Ungkap Laporan Gratifikasi 2025 Capai Rp16,40 Miliar
-
Begini Kondisi Hunian Danantara di Aceh yang Ditinjau Prabowo: Ada WiFi Gratis, Target 15 Ribu Unit
-
Malioboro Ramai saat Libur Nataru Tapi Pendapatan Sopir Andong Jauh Menurun dari Sebelum Covid
-
Prabowo: Pejabat Turun Dinyinyiri, Tak Turun Disalahkan, Kami Siap Dihujat
-
Prabowo Soal Bantuan Bencana: Pemerintah Terbuka, Asal Tulus dan Jelas Mekanismenya