Suara.com - Pandemi COVID-19 menyebabkan sejumlah aktivitas diubah ke ke mode online. Termasuk kegiatan belajar mengajar yang dilakukan secara jarak jauh dan umumnya menggunakan aplikasi Zoom.
Situasi jelang pembelajaran jarak jauh (PJJ) menggunakan Zoom itulah yang terekam di video viral yang diunggah oleh akun TikTok @celakkk0. Tampak PJJ sudah siap dimulai, di mana Zoom menampilkan layar kerja seluruh peserta kelas termasuk guru dan para siswanya.
Namun sebuah kejadian menggelitik terjadi setelahnya. Sebab salah seorang peserta lupa mematikan mikrofonnya sehingga apa yang ia suarakan bisa terdengar ke seluruh penjuru ruang Zoom. Situasi semakin membuat geli lantaran peserta yang lupa mematikan mikrofon tersebut malah menyanyikan lagu galau yang menceritakan keluh kesahnya soal kekasih dan selingkuhan.
"Duh enaknya punya selingkuhan. Gua pacar juga kaga punya," begitulah kutipan lirik yang dinyanyikan salah seorang siswi yang terekam di video tersebut, seperti dikutip Suara.com pada Jumat (21/1/2022).
Bahkan sang siswi terdengar begitu menghayati lagu yang dinyanyikannya. Padahal tepat sebelumnya sang guru sudah sempat membuka sesi belajar mengajar.
Tak pelak aksi siswi tersebut memancing tawa teman-temannya, meski terdengar tidak ada suaranya lantaran mikrofon sudah dimatikan. Malah sang guru kemudian melempar pujian untuk siswi yang terdengar dipanggil Alifah tersebut.
"Waduh... Alifah nyanyinya enak sekali ini Alifah," balas sang guru dengan maksud menjahili siswinya. Celetukan guru pria tersebut tentu saja membuat murid-murid di kelasnya semakin terpancing untuk tertawa.
"Disaat gw galau terus nyanyi di puji guru," tulis pemilik konten di video unggahannya. "Lupa di mute," tambahnya, lengkap dengan emoji menangis lantaran merasa malu.
Meski tampaknya ini merupakan video lawas yang kembali diunggah di TikTok, warganet tetap menanggapinya dengan penuh tawa. Mereka beramai-ramai mencari siswi yang sudah sukses membuat kelas kala itu menjadi lebih hidup.
Baca Juga: Detik-detik Truk Tronton Maut Berisi Kapur Puluhan Ton Tabrak Belasan Kendaraan Terekam CCTV
"Malunya sampe ke ubun-ubun," komentar warganet sambil ikut menangisi situasi kocak yang terjadi.
"Yang lain pada nahan ketawa," imbuh warganet lain.
"DEMI APAPUN KETAWA BGT ANJ," kata warganet.
"Kalo w dsitu udah paling ngakak w," celetuk warganet.
"Gw yakin Alifa ada di sini cuma gak berani komen," seloroh yang lain.
"Gw juga pernah gini anjir bedany w nyanyi icsm, mana pas di bagian high note lagi dan suara gw kek tikus kejepit..." lanjut warganet lain menceritakan kisah mereka yang tidak kalah memalukan.
Berita Terkait
-
Detik-detik Truk Tronton Maut Berisi Kapur Puluhan Ton Tabrak Belasan Kendaraan Terekam CCTV
-
Cowok Galau Nikah Adat Jawa atau Minang, Pas Bocorkan Tabungan Auto Ditabok Emak Pakai Baskom
-
Nekat Lewat Jembatan Kayu, Motor XMAX Berakhir Terperosok ke Sungai
-
Viral Siswa Berlagak Jagoan Pakai Kemoceng di Kelas, 'Rokok' yang Dihisap Bikin Salfok
-
Jorok, Perempuan Ini Temukan Wadah Sambal Nasgor Tak Pernah Dicuci Hingga Jamuran
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Tangis Staf Keuangan Pecah di Sidang MK: Melawan 'Pasal Jebakan' Atasan dalam KUHP Baru
-
Tragedi Maut KLM Putri Sakinah, Nakhoda dan ABK Resmi Jadi Tersangka Tewasnya 4 WNA
-
PDIP Gelar HUT ke-53 dan Rakernas di Ancol, Tegaskan Posisi sebagai Partai Penyeimbang
-
PDIP Kecam Pelaporan Terhadap Pandji ke Polisi: Bentuk Intimidasi dan Pembungkaman Suara Rakyat
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
MBG Kembali Digulirkan, Ini Catatan Kritis JPPI Soal Arah Pendidikan
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Polda Hentikan Penyelidikan Kematian Diplomat Arya Daru, Keluarga Protes Alasan Polisi
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran