Suara.com - Video mahasiswa satu kelas yang memarahi dosennya menjadi viral. Para mahasiswa itu tampak ramai-ramai mencecar sang dosen dengan marah saat menjalani kuliah online via Zoom.
Momen ini menjadi viral dan masuk konten FYP (For Your Page) setelah dibagikan sang dosen, melalui akun TikTok @kamupuisi. Suara.com telah mendapatkan izin sang dosen untuk menulis menengai kejadian yang berakhir tak terduga ini.
"Dimarahi mahasiswa. Lihat endingnya," tulis sang dosen sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Rabu (16/2/2022).
Dalam video, dosen ini terkejut saat seluruh mahasiswanya marah kepadanya. Hal ini bermula dari seorang mahasiswa yang mendadak protes tidak mengerti dengan cara mengajarnya.
"Dengan segala hormat, kami semua tidak mengerti karena ibu," kata seorang mahasiswa.
"Maksudnya gak ngerti apa sih?" tanya sang dosen.
Pertanyaan dosen itu kemudian dijawab oleh sejumlah mahasiswi dalam video Zoom tersebut. Mereka yang memanggil dosen itu dengan sebutan "bunda", lantas menjelaskan pokok permasalahan.
"Bunda itu kalau misalnya ada kelas gitu ya, jam 11. Sudah ditunggu-tungguin sama mahasiswa gak dateng," kata seorang mahasiswi.
Mahasiswi lain menegur sang dosen karena dinilai tidak memberikan jadwal yang pasti mengenai sesi perkuliahan. Akibatnya, mereka sering menunggu dalam ketidakpastian setiap mata kuliah dosen tersebut.
Baca Juga: Agus Harimurti Yudhoyono: Masyarakat Takut, Berbicara Sedikit Ditangkap
"Terus gak ada kabar, kita kan online. Jadi kan seharusnya saling mengabari gitu, bund. Komunikasi. Kalau kita misalnya nunggu-nunggu terus, kan enggak semua orang bisa stand by di depan gadget-nya bunda," tambah mahasiswi ini.
"Problem-nya mengabarkannya harusnya itu sebelum waktunya. Jadi kita enggak menunggu-nunggu khawatir. Nanti kalau misalnya kita yang enggak masuk kelas..," lanjut mahasiswa ini.
Kaget mendengar protes mahasiswa sang dosen awalnya berusaha menjelaskan. Namun karena terus dicecar, ia menyuruh para mahasiswa untuk lebih sopan dalam memberikan teguran, jangan emosi.
"Iya tapi kan saya berusaha untuk..., Anda bisa sopan enggak dengan saya? Anda bisa ngomong lebih sopan enggak dengan saya?" balas sang dosen.
Mendengar itu, mahasiswi lainnya langsung membalas dengan menohok. Ia menyebut para mahasiswa juga memiliki kesibukan mata kuliah lainnya, sehingga sang dosen tidak seharusnya mengubah jadwal seenaknya.
"Mohon maaf bund, kita tahu bunda dosen. Kita butuh bunda. Tapi ayolah jangan ganti-ganti jam kuliah seenaknya. Karena kita kuliah bukan cuma mata kuliah bunda aja," kritik mahasiswi ini.
Tag
Berita Terkait
-
Agus Harimurti Yudhoyono: Masyarakat Takut, Berbicara Sedikit Ditangkap
-
Bikin Kesal, Cowok Ini Sibuk Posting Foto Hewan Ngedate Bareng Pacar, Kekasih: Jalan Aja Sama Kambing
-
Makan di Hajatan Model Piring Terbang, Cara Pria Ini Antar Piring ke Tamu Jadi Sorotan: Kreatif!
-
Jahat Bukan Main! Viral Curhatan Pedih Wanita Ngaku Diusir Suami Saat Hamil 9 Bulan, Penyebabnya Sepele Banget
-
Viral Driver Ojol Antar Paket, 'Servis Lebih' ke Pelanggan Saat Ambil Foto Memuaskan
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan
-
Berenang Jelang Magrib, Remaja 16 Tahun Sudah 4 Hari Hilang usai Loncat dari Jembatan Kali Mampang
-
8 Miliar Dolar AS Melayang Setiap Tahun, Prabowo Sebut Judol Biang Kerok!