Suara.com - Seorang bule lelaki diamuk warga gegara dinilai menganggu orang salat. Kemarahan warga yang terus mencecar itu sampai membuatnya syok dan ketakutan.
Kejadian ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun Instagram @/nenk_updatee. Berdasarkan informasi akun ini, peristiwa diawali saat bule itu mendatangi orang yang sedang menuaikan ibadah salat.
Sang bule lantas menyuruh orang yang sedang salat itu untuk diam. Tindakannya itu langsung membuat orang yang sedang salat beserta warga sekitar marah tidak terima.
"Menurut info yang beredar, bule ini mendatangi orang yang sedang melaksanakan salat dan dia bilang, 'Sssssstttt'. (Maksudnya suruh diam)," tulis akun ini sebagai keterangan Instagram seperti dikutip Suara.com, Senin (21/2/2022).
Walau begitu, sang bule diduga tidak memahami jika orang itu sedang beribadah. Terbukti, ia begitu kebingungan dan syok saat melihat reaksi warga yang mengamuk. Bahkan, sejumlah warga dikabarkan menghajar bule itu.
"Bule ini tidak paham karena mungkin beda budaya. Masyarakat sekitar pun geram lalu memukuli bule ini," lanjut akun ini.
Beruntung, seorang pemuda datang untuk mendinginkan suasana. Ia langsung mengamankan bule itu dari amukan warga lain. Pemuda ini juga meminta warga untuk tenang.
Dalam video, ia menuntun bule itu dengan lembut ke tempat duduk. Pemuda ini juga memberikan sebotol air mineral untuk sang bule yang sudah begitu syok dan jalan dengan terantuk-antuk.
"Bersyukur ada warga yang menolong bule ini dan memberi sedikit nasehat," jelas akun ini.
Baca Juga: Viral Video Seorang Jemaah Berbeda Kiblat Saat Salat di Masjid Sagulung
Sang bule berusaha menjelaskan jika dirinya memang menyuruh diam orang tersebut. Ia pun mengakui tindakannya itu salah dengan menggunakan bahasa Indonesia yang terbata-bata.
"Saya tahu (tindakan) saya tidak bagus di sana. Saya tahu. Apa bisa cari permesi," kata bule tersebut.
Pemuda ini lantas berusaha memberikan pengertian kepada bule itu. Ia memegang pundak bule itu, lalu menjelaskan jika aksinya itu menyinggung perasaan perasaan warga.
"Denger ya pak, denger ya. Nah, mereka ini orang-orang lagi sholat, mereka punya agama. Jadi bapak enggak boleh mengganggu orang yang lagi sholat," jelas pemuda itu.
"Jadi lain kali kalau ada orang sholat, bapak enggak boleh mengganggu ya. Bapak biarkan aja. Jadi bapak ini salah mengganggu orang, oke?" lanjutnya.
Sang bule rupanya mulai mengerti. Ia berjanji akan diam jika ada orang yang sedang salat. Tak hanya itu, bule itu juga berusaha meminta maaf kepada warga.
Berita Terkait
-
Viral Video Seorang Jemaah Berbeda Kiblat Saat Salat di Masjid Sagulung
-
Mayat yang Ditemukan dengan Kondisi Sudah Membusuk di Cikarang Ternyata Warga Semarang, Ini Ciri-cirinya
-
Video Guru 'Cantik' Perkosa Siswa Hoaks, Komentar Warganet Mau Jadi Korban Tuai Kecaman
-
Doa Keselamatan Dunia Akhirat, Baca Rutin Setiap Setelah Sholat Fardhu
-
Parah! Potret Sirkuit Internasional dengan Kondisi yang Memprihatinkan, Aspal Sampai Ada Lubang Gede
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Polda Metro Jaya Bakal Rilis Tentang Ledakan SMAN 72 Jakarta yang Lukai Puluhan Siswa
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Masjid Dipasang Garis Polisi, Begini Kondisi SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
-
Olah TKP Dinyatakan Rampung, Brimob Tinggalkan Lokasi, Polda Metro Jaya: Hasilnya Besok
-
Ledakan SMAN 72: Prabowo Beri Peringatan Keras! Ini Pesannya...
-
Ketua MPR: Tidak Ada Halangan bagi Soeharto untuk Dianugerahi Pemerintah Gelar Pahlawan Nasional
-
Misteri Ledakan SMA 72 Jakarta: Senjata Mainan Jadi Petunjuk Kunci, Apa yang Ditulis Pelaku?
-
Ledakan SMA 72 Jakarta: Pelaku Pelajar 17 Tahun, Kapolri Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Ledakan SMAN 72: Polisi Sebut 54 Siswa Terdampak, Motif Masih Didalami
-
Ledakan di SMAN 72 Jakarta Lukai 39 Siswa, Enam Orang Luka Berat