Suara.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wali Kota Medan Bobby Nasution dirasa memiliki modal yang cukup dan tidak dimiliki oleh kandidat lain untuk bertarung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024.
Melansir wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, modal tersebut ialah status dan posisi sebagai keluarga dari Presiden Joko Widodo.
"Modal keluarga dengan Pak (Presiden) Jokowi pasti kuat gitu, tapi kalau mau siapa saja didorong bisa," ujar pengamat politik Hendri Satrio Jumat (11/3/2022).
Hal senada juga dikatakan oleh pengamat politik Ujang Komarudin. Gibran dan Bobby dipastikan memiliki banyak sumber daya untuk menang. Baik itu sumber daya politik maupun birokrasi.
"Mereka anak presiden, punya banyak sumber daya untuk menang. Sumber daya politik, ekonomi, jaringan, birokrasi, dan lain-lain mereka kuasai," ujar Ujang.
Menurut Ujang, dalam kontestasi politik tidak ada yang tidak mungkin. Skenario agar Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution mungkin bisa saja terjadi. Sementara untuk penilaian kinerja, kata Ujang, bisa dibuat bagus dengan pencitraan.
"Lawannya kan kuat. Termasuk Anies juga akan maju lagi. Namun jika Jokowi nya masih presiden, bisa menang," ungkapnya.
"Tetapi jika Pak Jokowi sudah tidak menjadi presiden agak berat dan berpotensi kalah," jelasnya.
Meski demikian Ujang berharap, sosok yang berpengalaman, berintegritas, mampu, dan diterima warga Jakarta yang dapat mengisi Gubernur DKI Jakarta 2024.
Baca Juga: Hadiri Dies Natalis ke-46, Presiden Jokowi Minta UNS Harus Lincah Hadapi Perubahan
"Perlu juga agar pemimpin ke depannya harus berhati-hati dalam berbicara agar tidak menimbulkan kontrovesi. Karena keselamatan seseorang tergantung dalam menjaga lisannya," pungkasnya.
Seperti diketahui, DKI Jakarta diprediksi masih menjadi magnet politik para kepala daerah lain di Indonesia. Pada Pilgub DKI 2024, sejumlah kepala daerah dan mantan kepala daerah yang populer di ruang publik diprediksi bakal meramaikan bursa calon orang nomor satu di Jakarta.
"Pak Jokowi tampaknya tergoda untuk membangun dinasti politik melalui anak dan menantunya. Kesannya terlalu prematur dan dipaksakan tetapi jika diamati seksama, memang Pak Jokowi punya hasrat politik melanjutkan kekuasaannya melalui Gibran dan Bobby," katanya.
Sementara dari kubu Partai Demokrat, nama Agus Harimurti Yudhoyono diprediksi akan kembali mencoba peruntungan setelah gagal melawan duet Anies Baswedan-Sandiaga Uno pada Pilgub DKI 2017 lalu.
"Dari Demokrat, bukan tidak mungkin AHY akan kembali maju. Popularitasnya yang kian menanjak saat ini menjadi modal politik untuk ikut kontestasi Pilgub DKI 2024. Jadi dapat dipastikan Pilgub DKI 2024 akan diwarnai dengan perang bintang," katanya
Tag
Berita Terkait
-
Gibran Dipastikan Tak Hadiri Jumenengan KGPAA Mangkunegara X, Ini Penyebabnya
-
Potret Warga Solo Berebut Sembako dari Presiden Jokowi: Kami di Sini Pak!
-
Dilantik Jadi Ketua HIPMI Sumut Periode 2021-2024, Begini Kata Ade Jona
-
Politisi PKS Beri Omongan Pedas soal Respons Jokowi pada Penundaan Pemilu: Tidak Jelas dan Tidak Tegas
-
Hadiri Dies Natalis ke-46, Presiden Jokowi Minta UNS Harus Lincah Hadapi Perubahan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR
-
8 Orang Termasuk Pegawai Pajak Diamankan saat KPK Gelar OTT di Jakarta
-
Skandal Pajak Jakut Terbongkar: OTT KPK Sita Gepokan Uang dan Valas, Oknum Pegawai Pajak Diringkus