Suara.com - Menjelang awal April 2022 semakin banyak masyarakat bertanya-tanya 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa?
Kegelisahan masyarakat bukan tanpa sebab, merujuk pada kalender Masehi, Hari Raya Idul Fitri 2022 jatuh pada tanggal 2 Mei 2022. Lantas, 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa?
Jika merujuk kalender masehi Idul Fitri 2022 jatuh pada tanggal 2 Mei, maka seharusnya 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal 2 April 2022. Namun, benarkah penentuan 1 Ramadhan 2022 seperti ini?
Berikut Suara.com mengulas penjelasan mengenai 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa.
1 Ramadhan 2022 Jatuh Pada Tanggal Berapa?
Untuk menentukan 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa, para pengamat akan melakukan pengamatan hilal dengan mencermati bulan sabit saat matahari terbenam menjelang awal bulan dalam perhitungan kalender hijriah.
Hilal umumnya diamati di hari ke-29 bulan kalender Islam. Tujuannya untuk memastikan apakah sudah ada pergantian hari pada bulan berikutnya atau belum.
Lembaga yang menentukan hilal Bulan Syawal adalah lembaga hisab. Lembaga ini juga menentukan hari terakhir bulan Ramadhan yang berkaitan dengan hari terakhir puasa dan Lebaran.
Muhammadiyah telah memutuskan hari pertama puasa 2022 pada Sabtu (2/4/2022) dengan melakukan metode hisab hakiki wujudul hilal yang berpedoman pada Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.
Baca Juga: Cegah Tawuran, Polres Metro Tangerang Kota Larang Sahur On The Road
Keputusan puasa hari pertama 2022 ini dituangkan dalam Maklumat PP Muhammadiyah nomor 01/MLM/I.O/E/2022 di mana dijelaskan juga bahwa 1 Syawal jatuh pada Senin (2/5/2022).
Itu artinya, umat muslim akan merayakan Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 2022 pada tanggal 2 Mei.
Meski Muhammadiyah sudah menentukan, kapan puasa hari pertama 2022, pemerintah belum menentukannya dan akan melakukan Sidang Isbat 1 Ramadhan 1443 H dan 1 Syawal 1443 H yang akan dilaksanakan pada Jumat (1/4/2022). Hasil dari sidang isbat ini yang akan menentukan 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa.
Sementara itu, berdasarkan SKB 3 Menteri Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022, Hari Raya Idul Fitri 2022 atau 1 Syawal 1443 H ditetapkan pada tanggal 2-3 Mei 2022.
SKB 3 Menteri tersebut datang dari Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Demikian penjelasan mengenai 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa. Semoga bermanfaat!
Berita Terkait
-
2 Versi Niat Buka Puasa Ramadhan Lengkap Tulisan Latin dan Artinya
-
Niat Sholat Tarawih dan Tata Cara Mengerjakan Ibadah yang Sangat Dianjurkan di Bulan Ramadhan
-
Niat Sholat Witir 1 Rakaat dan Doa yang Perlu Dibaca Setelah Shalat Witir di Bulan Ramadhan
-
Kapan 1 Ramadhan 2022 Versi Muhammadiyah?
-
Doa Setelah Sholat Tahajud Beserta Keutamaan Membacanya di Sepertiga Malam
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Legislator PKB Dukung PPPK Jadi PNS, Ini Alasan Kesejahteraan dan Karier di Baliknya
-
KPK dan BPK Akan Sidak SPBU di Jawa! Ada Apa dengan Mesin EDC Pertamina?
-
Guru Madrasah Demo di Jakarta, Teriak Minta Jadi PNS, Bisakah PPPK Diangkat Jadi ASN?
-
Minta Diangkat Jadi ASN, Guru Madrasah Kepung Monas: Kalau Presiden Berkenan Selesai Semua Urusan
-
Viral Sarung Motif Kristen Pertama di Dunia, Ini Sosok di Baliknya
-
Di Tengah Konsolidasi, Said Iqbal Ingatkan Pemerintah Tidak Menguji Nyali Kaum Buruh!
-
Kuota Haji Jadi Bancakan Travel Nakal? KPK Sita Uang Asing dari Penyelenggara
-
M Bloc Space Comeback: Sekarang Wajahnya Beda, Energinya Juga Lebih Seru!
-
Apa itu Prabowonomics? Viral usai Jadi Jihad Budiman Sudjatmiko
-
Geger Kereta Cepat Whoosh: Dugaan Konspirasi Jahat Disebut Bikin Negara Tekor Rp75 Triliun