Suara.com - Pemkab Mojokerto telah mencanangkan berbagai program untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) unggul berkualitas yang sehat, cerdas, terampil dan berdaya saing yang dilandasi nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan di daerah tersebut.
Selain itu, Pemkab Mojokerto juga melakukan pemantapan daya dukung sumber daya alam dan pelestarian lingkungan hidup, mereka juga akan fokus pada peningkatan kondusivitas keamanan dan ketertiban serta kualitas layanan publik.
Salah satu langkah untuk meningkatkan berbagai sektor tersebut adalah dengan menselaraskan prorgam kerja dengan Pembangunan Nasional dan Provinsi Jawa Timur dimana ada tujuh prioritas pembangunan yang dicanangkan di Tahun 2023.
Tujuh prioritas pembangunan itu diantaranya adalah pemulihan ekonomi kerakyatan melalui peningkatan nilai tambah ekonomi sektor usaha mikro, agrobisnis, agroindustri, dan pariwisata. Kemudian pengembangan ekonomi wilayah melalui pemerataan hasil-hasil pembangunan.
Selanjutnya penguatan. Pembangunan kebudayaan dan pelestarian nilai-nilai budaya lokal menuju tingkat peradaban yang lebih tinggi, serta meningkatkan kualitas dan layanan dasar infrastruktur untuk mendukung pertumbuhan berkualitas.
Ketujuh prioritas itu disampaikan Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati saat membuka Musrenbag Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2023, bertajuk 'Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan dan Inklusif Melalui Pemerataan Pembangunan dan Peningkatan Kualitas SDM', Selasa (29/3/2022).
"Ketujuh prioritas itu untuk menjawab permasalahan isu strategis saat ini yang kemudian dituangkan dalam program kepala daerah, sebagaimana tertuang dalam RPJMD Kabupaten Mojokerto tahun 2021 sampai 2026," kata Ikfina di Pendopo Grahamajatama Pemkab Mojokerto.
Ikfina juga menekankan penggunaan produk dalam negeri pada proses pengadaan barang di Pemkab Mojokerto. Itu sesuai dengan arahan dari Presiden Joko Widodo dalam pertemuan di Bali beberapa waktu lalu.
"Sesuai arahan Presiden, kita akan menggunakan produk dalam negeri, maka otomatis yang kita prioritas adalah produk dari UMKM di Kabupaten Mojokerto," kata Ikfina.
Itu selaras dengan salah satu poin dari 7 prioritas pembangunan Pemkab Mojokerto dimana Pemkab Mojokerto juga akan fokus dalam pengentasan kemiskinan dengan menciptakan lapangan pekerjaan dan pemberdayaan UMKM.
"Pemulihan ekonomi dengan desain ini akan juga menarik dari sektor-sektor lainnya seperti pertanian, perikanan saat kita mempunyai nuansa pasar yang baik dan juga membuka lapangan pekerjaan," jelas Ikfina.
Bupati perempuan pertama di Kabupaten Mojokerto ini mengungkapkan, penyusunan RKPD akan melibatkan seluruh element serta berbagai jenjang pemerintahan di Kabupaten Mojokerto. Mulai pemerintah desa, kecamatan serta usulan dari sektor legislatif.
"Perencanaan pembangunan merupakan sebuah rangkaian yang tidak terpisahkan dari proses penganggaran. Maka, peran musrenbang pun menjadi sangat strategis dalam penganggaran kegiatan pembangunan," imbuh Ikfina.
Dalam merealisasikan ketujuh prioritas ini, tentunya akan menggunakan dana APBD yang cukup besar. Untuk itu, diperlukan pencermatan dalam menentukan program-program yang menjadi prioritas pembangunan demi terwujudnya Kabupaten Mojokerto yang maju, adil, dan makmur.
"Musrenbang kali ini harusnya memberikan solusi atas beragam keterbatasan yang dimiliki dan mampu melahirkan perencanaan yang lebih strategis, sinergi, dan tepat sasaran," kata Ikfina.
Berita Terkait
-
Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Ramadhan, Pemkab Bekasi Ingatkan Warga Tak Punic Buying
-
Atap Aula Disnaker Pemkab Jember Ambruk, Sejumlah Peralatan Rusak
-
Sri Mulyani Tak Puas Serapan Anggaran PEN 2022 Baru 5 Persen
-
Asik Nyabu Bareng Rekan, Mantan Pegawai Honorer Pemkab Bintan Diamankan Polisi
-
Kebijakan Pemerintah Dianggap Tak Dukung Pemulihan Ekonomi: Minyak Goreng Langka, Pajak Naik
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta