Suara.com - Setiap ayah tentu mempunyai ceritanya masing-masing dalam berjuang memberikan nafkah untuk keluarganya.
Namun ayah di video satu ini sukses mencuri perhatian warganet karena perjuangannya yang begitu menggetarkan hati. Pasalnya pria dalam video itu tanpa lelah bekerja di kerasnya jalanan sambil menggendong anaknya.
Hal ini tampak di video unggahan akun Instagram @talkshow_ngakak. Dari karung besar yang digendongnya di salah satu bahu, tampaknya pria itu bekerja sebagai seorang pemulung.
Bahkan bukan hanya membawa karung, pria itu juga menyeret setumpuk barang yang tampak sangat berat dengan tali. Meski tidak terlalu jelas barang apa yang diseret pria itu, namun ia jelas tampak sangat kesulitan untuk membawanya.
Mirisnya lagi, semua aktivitas melelahkan ini dilakukannya sambil menggendong seorang anak. Walau terlihat sangat berat, pria yang tampak mengenakan kaus garis-garis itu tak berhenti berjalan hingga akhirnya menghilang dari bidikan kamera.
"Sudahkah bersyukur hari ini?" tulis @talkshow_ngakak sebagai caption unggahannya, dikutip Suara.com pada Rabu (6/4/2022).
Video yang semula diunggah oleh akun @dindaputriayu18 ini tentu langsung menggugah hati banyak warganet. Banyak warganet yang ikut terenyuh dengan perjuangan keras pria itu dalam memberikan nafkah bagi keluarganya.
Meski begitu, ternyata ada beberapa warganet yang malah bersikap skeptis terhadap unggahan tersebut. Rupanya sebagian warganet curiga kalau pria itu hanya sedang modus agar mendapat bantuan dari orang lain.
"Modus itu. Uda banyak," komentar warganet.
Baca Juga: 'Padahal Ganteng', Heboh Cewek Sebut Pelaku Klitih Ganteng, Banjir Kecaman Publik
"Itu hanyalah sebuah trick saja kang, karena kebanyakan mereka mafia," ujar warganet lain.
"Ini yang aku nampak kemaren ya allah.. Gak berhenti aku mendoakan dia," kata warganet.
"Normalnya bannya dibenerin biar jalannya lancar, ini kagak.. ini modusnya sama kaya bapak-bapak pake kostum jalan lemes.." imbuh warganet.
"Ni sengaja minta belas kasih sayang orang-orang di sekelilingnya, semoga rezeki selalu berlimpah untuk bapaknya agar bisa mencari uang dengan cara logika dan baik," tutur warganet.
"Saya pernah liat dia di jalan.. Sedih kali saya liat nya cuma saya gak bisa berbuat apa-apa.." ungkap warganet.
"Husnuzon ae sih etdah puasa ini , kalau mau bantu mau ga itungannya juga sedekah," timpal yang lainnya.
Berita Terkait
-
Bikin Tak Tega, Bocah Ini Merengek ke Ibu Kapan Buka Puasa: Kurang Berapa Menit?
-
'Padahal Ganteng', Heboh Cewek Sebut Pelaku Klitih Ganteng, Banjir Kecaman Publik
-
Cerita di Balik Ibadah Haji Soeharto, Dapat Surat dari Siswi SD hingga Raja di Arab Saudi
-
Tega! Hanya Gegara Hobi Belajar, Cewek ini Dendam dan Hapus File Skripsi Pacarnya, Bikin Warganet Geram Elus Dada
-
Viral Ibu-ibu Datang Kondangan Cuma Pakai Daster, Malah Dapat Hadiah Uang Saat Foto Bareng Pengantin
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
88 Tas Mewah Sandra Dewi Cuma Akal-akalan Harvey Moeis, Bukan Endorsement?
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar
-
Jalur Kedunggedeh Normal Lagi Usai KA Purwojaya Anjlok, Argo Parahyangan Jadi Pembuka Jalan
-
Menjelang HLN ke-80, Warga Aek Horsik Tapanuli Tengah Akhirnya Nikmati Listrik Mandiri
-
Isi Rapor SMA Ferry Irwandi Dibuka, 40 Hari Tak Masuk Sekolah Tapi Jadi Wakil Cerdas Cermat
-
Pesan Terakhir Pria di Lubuklinggau Sebelum Tenggak Racun: Aku Lelah, Terlilit Utang Judol
-
Curanmor di Tambora Berakhir Tragis: Tembak Warga, Pelaku Dihajar Massa Hingga Kritis!
-
Bantu Ibu Cari Barang Bekas, Anak 16 Tahun di Lampung Putus Sekolah, Ini Kata Kemen PPPA!