Suara.com - Menikmati masa tua yang jauh dari kesulitan tampaknya menjadi keinginan semua orang. Karena itulah, tidak sedikit kaum muda yang mulai menabung untuk persiapan masa pensiun mendatang.
Namun tentu tak semua orang bisa merasakan hal tersebut. Termasuk nenek-nenek di video yang diviralkan kembali oleh akun Instagram @viralyes berikut ini.
Meski terlihat sudah sangat lanjut usia, nenek itu masih tetap bekerja. Bahkan pekerjaan yang ditempuhnya cukup membuat publik terenyuh, yakni menjadi kuli angkut di pasar.
"Kasian banget sama nenek ini. Kerjanya bawain belanjaan orang," ungkap akun @hijra_ira yang pertama mengunggah konten tersebut, dikutip Suara.com pada Minggu (17/4/2022). "Ya Allah."
Terlihat nenek berdaster merah itu berdiri dengan kain gendongan terlilit di tubuhnya. Ia tampak menunggu seorang wanita lain yang tengah sibuk memilih pakaian.
Ketika telah menyelesaikan transaksi di kios baju tersebut, ibu dan sang nenek lantas berlalu meninggalkan pasar. Saat itulah terlihat plastik hitam besar yang tergendong di depan tubuh si nenek. Tampaknya itulah belanjaan dari ibu-ibu berpakaian hitam yang diikutinya.
Warganet seketika meramaikan video ini dengan beragam komentar, meski kebanyakan ikut terenyuh dengan perjuangan sang nenek dalam mengais rezeki.
Beberapa warganet salut dengan sikap si nenek yang tekun bekerja dan tidak meminta-minta. Mereka juga sangat menyoroti si nenek yang terlihat tak kesulitan membawa barang berat di gendongannya, padahal jelas-jelas tubuhnya sudah renta.
"Gpp, yang penting halal. Karena rejeki halal menjadikan badan kita sehat panjang umur," tulis @viralyes di kolom caption.
"Daripada minta minta, dan saya yakin simbah ini jaauh lebih sehat fisik nya, simbah lebih bermartabat daripada yang mau duduk dengan menengadahkan tangan, sehat selalu dan rejeki berlimpah simbah," puji warganet.
"Ya Allah anak nya pada kemana itu membiarkan ibu yang seharusnya sudah di rawat di bahagiakan," kata warganet.
"Salut, walau udah sepuh. Tapi gak minta minta," komentar warganet.
"Masyaa Allah nek.. semoga Allah Menaikkan derajatmu di dunia dan di akhirat... Semoga Lancar rizkimu nek," timpal yang lainnya.
Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Berita Terkait
-
Viral Keluhan Wisatawan Ditarik Tarif Jasa Becak sampai Rp80 Ribu di Malioboro, Begini Penjelasan Dishub Kota Yogyakarta
-
Viral! Pria Ini Baca Alquran dengan Langgam Jawa, Netizen: Ini Melecehkan Alquran
-
Viral Kejadian Aneh Pohon Dekat Kuburan Batangnya Bersinar Keluarkan Api, Netizen: Pertanda THR Segera Turun
-
Viral Sopir Angkot Maki-maki Pengemudi Bus Trans Metro Pasundan, Pemkot Cimahi: Sudah Mengarah ke Premanisme
-
Bapak-bapak Kompleks Asik Main Kelereng, Warganet Malah Singgung Nostalgia dan Ketenangan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat