Suara.com - Menikmati masa tua yang jauh dari kesulitan tampaknya menjadi keinginan semua orang. Karena itulah, tidak sedikit kaum muda yang mulai menabung untuk persiapan masa pensiun mendatang.
Namun tentu tak semua orang bisa merasakan hal tersebut. Termasuk nenek-nenek di video yang diviralkan kembali oleh akun Instagram @viralyes berikut ini.
Meski terlihat sudah sangat lanjut usia, nenek itu masih tetap bekerja. Bahkan pekerjaan yang ditempuhnya cukup membuat publik terenyuh, yakni menjadi kuli angkut di pasar.
"Kasian banget sama nenek ini. Kerjanya bawain belanjaan orang," ungkap akun @hijra_ira yang pertama mengunggah konten tersebut, dikutip Suara.com pada Minggu (17/4/2022). "Ya Allah."
Terlihat nenek berdaster merah itu berdiri dengan kain gendongan terlilit di tubuhnya. Ia tampak menunggu seorang wanita lain yang tengah sibuk memilih pakaian.
Ketika telah menyelesaikan transaksi di kios baju tersebut, ibu dan sang nenek lantas berlalu meninggalkan pasar. Saat itulah terlihat plastik hitam besar yang tergendong di depan tubuh si nenek. Tampaknya itulah belanjaan dari ibu-ibu berpakaian hitam yang diikutinya.
Warganet seketika meramaikan video ini dengan beragam komentar, meski kebanyakan ikut terenyuh dengan perjuangan sang nenek dalam mengais rezeki.
Beberapa warganet salut dengan sikap si nenek yang tekun bekerja dan tidak meminta-minta. Mereka juga sangat menyoroti si nenek yang terlihat tak kesulitan membawa barang berat di gendongannya, padahal jelas-jelas tubuhnya sudah renta.
"Gpp, yang penting halal. Karena rejeki halal menjadikan badan kita sehat panjang umur," tulis @viralyes di kolom caption.
"Daripada minta minta, dan saya yakin simbah ini jaauh lebih sehat fisik nya, simbah lebih bermartabat daripada yang mau duduk dengan menengadahkan tangan, sehat selalu dan rejeki berlimpah simbah," puji warganet.
"Ya Allah anak nya pada kemana itu membiarkan ibu yang seharusnya sudah di rawat di bahagiakan," kata warganet.
"Salut, walau udah sepuh. Tapi gak minta minta," komentar warganet.
"Masyaa Allah nek.. semoga Allah Menaikkan derajatmu di dunia dan di akhirat... Semoga Lancar rizkimu nek," timpal yang lainnya.
Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Berita Terkait
-
Viral Keluhan Wisatawan Ditarik Tarif Jasa Becak sampai Rp80 Ribu di Malioboro, Begini Penjelasan Dishub Kota Yogyakarta
-
Viral! Pria Ini Baca Alquran dengan Langgam Jawa, Netizen: Ini Melecehkan Alquran
-
Viral Kejadian Aneh Pohon Dekat Kuburan Batangnya Bersinar Keluarkan Api, Netizen: Pertanda THR Segera Turun
-
Viral Sopir Angkot Maki-maki Pengemudi Bus Trans Metro Pasundan, Pemkot Cimahi: Sudah Mengarah ke Premanisme
-
Bapak-bapak Kompleks Asik Main Kelereng, Warganet Malah Singgung Nostalgia dan Ketenangan
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
BBW Jakarta 2025: Lautan Buku Baru, Pesta Literasi Tanpa Batas
-
Program MBG Dikritik Keras Pakar: Ribuan Keracunan Cuma Angka Statistik
-
Konvensyen DMDI ke-23 di Jakarta, Sultan Najamudin Tekankan Persatuan dan Kebesaran Rumpun Melayu
-
Polemik Ijazah Jokowi Masih Bergulir, Pakar Hukum Ungkap Fakta Soal Intervensi Politik
-
Geger Ijazah Gibran! Pakar Ini Pertanyakan Dasar Tudingan dan Singgung Sistem Penyetaraan Dikti
-
Dana Pemda Rp 234 T Mengendap di Bank, Anggota DPR Soroti Kinerja Pemda dan Pengawasan Kemendagri
-
Diteror Lewat WhatsApp, Gus Yazid Lapor Polisi Hingga Minta Perlindungan ke Presiden Prabowo
-
Survei Gibran 'Jomplang', Rocky Gerung Curiga Ada 'Operasi Besar' Menuju 2029
-
Menteri Imigrasi di FLOII Expo 2025: Saatnya Tanaman Hias Indonesia Tembus Dunia!
-
KPK Lanjutkan Operasi 'Memiskinkan' Nurhadi, Hasil Panen Rp1,6 Miliar Disita