Suara.com - Saat ini membeli mobil mungkin memang lebih mudah dilakukan. Namun pembeli semestinya memastikan rumahnya mempunyai garasi untuk memarkirkan mobil tersebut.
Biasanya pembeli akan semena-mena memarkirkan mobilnya di depan rumah kalau belum mempunyai garasi. Namun yang dilakukan pemilik mobil satu ini lebih membuat publik geleng-geleng kepala.
Bagaimana tidak? Bukan cuma memarkirkan mobilnya di depan rumah, pemilik juga membangun lahan parkir petakan yang otomatis memakan sebagian ruas jalan umum.
"Beginilah kalau punya uang tapi ga punya otak," tulis perekam video, seperti dikutip Suara.com dari akun Instagram @lambe_turah, Minggu (24/4/2022).
Terlihat sepetak lahan parkir yang sudah dibatasi dibangun di depan sebuah rumah. Mobil si pemilik rumah pun terlihat terparkir rapi di dalamnya, meski yang sangat mencuri perhatian tentu saja soal seberapa banyak area jalan yang terpakai akibat parkiran tersebut.
Konten yang sama turut diviralkan oleh akun Twitter @seputar_tetangga, dan menurut informasi warganet, praktik parkir semena-mena ini dijumpai di salah satu perumahan di kawasan Bekasi, Jawa Barat.
Publik jelas ikut dibuat geram dengan sikap semena-mena pemilik mobil tersebut, apalagi karena rumahnya yang terletak di dekat belokan sehingga tentu kendaraan yang lewat memerlukan ruang lebih luas untuk bermanuver.
Seperti dipantau dari kolom komentar, banyak warganet yang sudah meninggalkan kritikan pedas untuk pemilik mobil. Apalagi karena sikap semena-menanya berpotensi merugikan masyarakat lain karena sampai memakai jalan umum untuk kepentingan pribadi.
"Gaada otak emang, mana jalan sempit ditambah kaya gitu. Dzalim sama warga situ," kritik warganet.
"Pas bamget belokan lagi," komentar warganet.
"Lah??? Trus kendaraan mau lewat mana???" kata warganet lain.
"Berapa jengkal tanah itu, ga kebayang di akhirat," tutur warganet.
"Kaga punya parkiran, sok sok an mau punya mobil. Alhasil markir nya nutupin jalan. Ganggu kenyamanan masyarakat," sindir warganet.
"Emang jalan nenek moyangnya ya," imbuh yang lainnya.
Untuk video selengkapnya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
-
Trending Topic di Twitter, Netizen Bongkar Biaya dan Aturan Manggung Tri Suaka: Ini Penyanyi Apa Tukang Bangunan?
-
Tergelincir, Wanita Berhijab Ini Jatuh Terpelanting dengan Gaya, Warganet: Ngedrift Ala Motor
-
Viral Pemotor Honda Scoopy Dibikin Malu dengan Aksi Boncengers Wanita, Publik: Tolong Dong Translate!
-
Viral Warga Mancing di Jalan Rusak di Selagai Lingga, Ini Tanggapan Wabup Lampung Tengah
-
12 Tahun Jadi PNS Kemenkeu, Viral Pria Bagikan Video Beli Motor hingga Rumah Secara Cash
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar