Suara.com - Pertemuan kejutan muncul antara Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, dengan pendiri Tesla, Elon Musk. Pertemuan ini sejatinya sudah direncanakan beberapa waktu lalu tapi tertunda karena beberapa hal.
Dalam perjumpaan tersebut, kedua belah pihak menjajaki sejumlah peluang kerja sama. Siapa saja pihak yang ikut dalam pembicaraan dan hal apa saja yang dibahas? Lalu pernak-pernik apa yang muncul dalam pertemuan monumental tersebut? Berikut ulasannya.
1. Bahas Kendaraan Listrik
Pengembangan kendaraan listrik menjadi pembahasan utama Luhut bersama Elon Musk. Elon Musk disebut sangat bersemangat membicarakan Indonesia dan kemajuan industri nikel serta kendaraan listrik di Nusantara. Pengusaha batu bara yang turut dalam pertemuan, Pandu Sjahrir, berharap petemuan tersebut bisa membawa lebih banyak investasi berteknologi tinggi di Indonesia.
Indonesia juga diharapkan mampu menadi bagian penting dari rantai supai industri kendaraan listrik global. “Kami satu delegasi dipimpin Pak Luhut Pandjaitan berbicara mengenai electric vehichle, renewable energy dan juga mengenai B20,” tulis keponakan Luhut itu dalam akun Instagamnya, Selasa (26/4/2022).
2. Bakrie Ikut Hadir
Luhut dan rombongan bertemu Elon Musk di pabrik perakitan kendaraan listrik Tesla Inc di Austin, Texas, Amerika Serikat. Dalam rombongan hadir Ketua Umum Dewan Pertimbangan Kadin yang juga Direktur Utama PT Bakrie & Brothers Tbk. Hadir pula Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat, Rosan Roeslani dan penasihat khusus Luhut di sektor teknologi, Rachmat Kaimuddin yang dahulu adalah CEO Bukalapak.
3. Bahas Baterai Ramah Lingkungan
Anindya Bakrie melalui akun Instagramnya menyebut Luhut bersama rombongan berusaha meyakinkan Elon Musk agar dapat menjajaki kerja sama ihwal penyediaan dan pemrosesan nikel sebagai bahan baku battery cell. Piranti tersebut haruslah berlandaskan lingkungan, sosial dan pemerintahan yang baik dan berkelanjutan.
Baca Juga: Sambangi Markas Tesla, Menko Luhut Binsar Pandjaitan Bahas Mobil Listrik Bersama Elon Musk
4. Elon Musk Cuma Pakai Kaus Oblong
Ada hal yang mencolok mata dalam pertemuan Luhut dengan Elon Musk. Jika Luhut dan rombongannya memakai setelan jas nan rapi, Elon Musk hanya pakai kaus oblong. Lelaki yang terobsesi hidup di Planet Mars ini bahkan tampak belum menyisir rapi rambutnya. Hal ini sontak menjadi perhatian publik Indonesia.
5. Warganet Ikut Geger
Jagad maya ikut ramai dengan pertemuan Luhut dengan Elon Musk. Pengguna akun Twitter @labanux menyoroti perbedaan kontras antara pakaian yang dikenakan oleh Luhut bersama rekan-rekan dengan Elon Musk. Ia menyebut Elon Musk berpakaian layaknya orang yang baru saja bangun tidur. “Delegasi Indonesia datang ke Tesla dengan pakaian rapih, berjas, rambut klimis, nawarin kerja sama buat penyediaan & pemrosesan nikel. Elon Musknya kaosan aja, tampilan kaya baru bangun tidur,” cuitnya.
Elon Musk memang dikenal sebagai pengusaha besar dengan kebiasaan dan perilaku eksentrik. Bahkan, warganet lain membeberkan kebiasaan Elon tidur di pabrik maupun kantor perusahaannya. Sejumlah info memang menyebut Elon Musk tak punya rumah. “Elon emang tidur di pabriknya kan kalo ga salah,” cuit seorang warganet membeberkan kebiasaan Elon.
“Emang gitu keknya, soalnya dia jual rumah mewahnya dan tinggal di rumah "petakan" dekat tempat kerjanya," cuit warganet lain yang turut mengamini Tweet sebelumnya.
Berita Terkait
-
Sambangi Markas Tesla, Menko Luhut Binsar Pandjaitan Bahas Mobil Listrik Bersama Elon Musk
-
Alasan Mengapa Elon Musk Membeli Twitter, Benarkah Rp 634 Triliun untuk Kebebasan Berbicara?
-
Outfit yang Dipakai Elon Musk Saat Bertemu dengan Luhut Binsar Diburu Netizen: Kalau Pakai Kaos Itu, Bisa Kaya Juga Gak?
-
Heboh Oknum Berseragam ASN Hadang Ambulans di Sukabumi, Begini Aturan tentang Kendaraan Prioritas
-
Greget! Ibu ini Girang Aduk Adonan Kue Pakai Alat Bangunan Milik Suami, Warganet: Emaknya Dulu Anak Teknik
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta