Suara.com - Nama dr. Jajang Edi Priyanto mungkin masih asing di telinga masyarakat luas. Namun, namanya baru baru ini diperbincangkan masyarakat ketika deklarasi Perkumpulan Dokter Seluruh Indonesia digelar pada hari ini, Rabu (27/04/2022) kemarin. Nama dr.Jajang yang diperkenalkan sebagai ketua umum PDSI ini menuai banyak komnetar dari masyarakat.
Terutama setelah latar belakangnya sebagai seorang dokter mulai terkuak. Simak profil Jajang Edi Priyanto berikut.
1. Dokter militer
Dr. Jajang yang memiliki pangkat militer dan gelar Brigadir Jenderal TNI (Purn) dr. Jajang Edi Priyatno, Sp.B., M.A.R.S.., ini pernah menjabat Wakil Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat (Wakapuskesad) dan Direktur Pembinaan Penunjang Umum RSPAD Gatot Subroto. Kiprahnya di dunia kesehatan militer juga sudah teruji lewat beberapa jabatan yang sudah ia emban sebelumnya.
2. Mantan staf khusus Terawan
Diketahui, dr.Jajang pernah menjadi jajaran staf khusus Mantan Menteri Kesehatan dr. Terawan pada masa jabatan dr. Terawan sebagai Menteri Kesehatan. Sebagai staf khusus, dr. Jajang sering terlibat dalam kunjungan serta penelitian dr Terawan yang sempat kontroversi dengan metode "cuci otak"-nya tersebut. Walaupun masih menjadi teka teki di masyarakat soal izin dan pengujian ilmiah, namun dr. Jajang termasuk orang yang mendukung metode cuci otak dr. Terawan dan sempat menentang IDI karena memecat dr. Terawan.
3. Ketua umum PDSI
Kiprahnya di dunia militer mungkin sekarang sebatas sebuah pengabdian, namun dengan ditetapkannya dr. Jajang sebagai Ketua Umum PDSI membuat dirinya akan lebih lama lagi mengabdi sebagai seorang dokter. Jajang juga mengungkap bahwa dilantiknya dirinya sebagai Ketua Umum PDSI bukan serta merta ingin menjadi "tandingan" dari IDI, namun sebagai komunitas baru para profesi dokter yang mungkin memiliki beda visi misi dengan IDI.
4. Siap merangkul dr Terawan
Baca Juga: Resmi Diakui Pemerintah, PDSI: Kami Berdiri Terpisah dari IDI!
Seiring dengan pemecatan Terawan dari keanggotan IDI dan izin praktiknya, dr. Jajang mengungkap bahwa PDSI membuka lebar pintu untuk dr Terawan jika ingin bergabung dnegan mereka. Terlepas dari permasalahan yang pernah terjadi dan hubungan kerja antara mereka, dr. Jajang berharap bahwa dr. Terawan bisa bergabung dan menemukan "rumah baru" bagi profesi mereka yang mempelajari kehidupan sepanjang waktu tersebut.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Didirikan Mantan Stafsus Dokter Terawan, Benarkah PDSI Ingin Tandingi IDI?
-
Ketua PDSI: Sekarang Dokter Bisa Memilih Organisasi Profesi yang Sesuai Hati Nurani Mereka
-
Resmi Diakui Pemerintah, PDSI: Kami Berdiri Terpisah dari IDI!
-
Buka Pintu Untuk Dokter Terawan, PDSI Bakal Dukung Terapi Cuci Otak dan Vaksin Nusantara
-
Setelah Membuka Pintu untuk Terawan, PDSI Ajak Mahasiswa Kedokteran Gabung Jadi Anggota Muda
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Mendagri Tito Dampingi Presiden Tinjau Progres Pembangunan Infrastruktur di Tapanuli Selatan
-
Hadapi 7.426 Kasus Narkoba, Pemprov DKI Siapkan Tiga Strategi Utama di 2026
-
Blak-blakan Prabowo, Ini Alasan Banjir Sumatra Tak Jadi Bencana Nasional
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
-
Demokrat Murka SBY Dituduh Dalang Ijazah Palsu Jokowi, Akun TikTok Diberi 3 Hari untuk Minta Maaf
-
Tunjukkan Empati, Warga Bukittinggi Rayakan Tahun Baru di Jam Gadang Tanpa Pesta Kembang Api
-
Kemenag Serahkan Bantuan Rp10,2 Miliar untuk Penyintas Banjir Sumatra Barat
-
Polisi Selidiki Teror ke DJ Donny, dari Kiriman Bangkai Ayam hingga Bom Molotov
-
Mengapa SBY Ingin Tempuh Jalur Hukum Soal Tudingan Dalang Ijazah Palsu Jokowi? Ini Penjelasan Analis
-
DLH DKI Jakarta Angkut 91 Ton Sampah Sisa Perayaan Malam Tahun Baru