Suara.com - Seorang pria terekam kamera pengawas CCTV sedang melakukan aksi tidak senonoh. Pasalnya pria itu terlihat memasuki sebuah rumah makan lalu tiba-tiba melepas celananya.
Video yang diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo ini disebutkan terjadi pada Rabu (25/5/2022) di Bojonegoro, Jawa Timur.
Disebutkan pula peristiwa terjadi kurang lebih pukul 05.02 WIB, sehingga tidak ada pengunjung atau staf rumah makan yang menyaksikan langsung peristiwa tak senonoh itu.
"Pria aneh masuk rumah makan lepas celana sambil keliling ruangan," begitulah keterangan yang disampaikan @fakta.indo, dikutip Suara.com pada Jumat (27/5/2022).
Terlihat pria itu memasuki sebuah rumah makan yang bangku-bangkunya masih belum ditata rapi. Ia lantas berkeliling di dalam rumah makan seolah memastikan keadaan sudah sepi.
Setelah itulah pria tersebut terekam melakukan hal tidak senonoh dengan langsung melepaskan celananya. Dengan kondisi setengah telanjang, pria itu berjalan mondar-mandir mengunjungi setiap area di dalam rumah makan.
"Pria tersebut melakukan aksi tidak senonoh dengan car amelepas celananya dan berkeliling ruangan, masuk ke dalam kamar ke kamar lainnya," terang @fakta.indo.
"Belum diketahui apa motif pria tersebut melakukan tindakan tidak senonoh itu," ujarnya menambahkan.
Video tersebut langsung menuai beragam respons dari warganet yang beramai-ramai melempar spekulasi penyebab pria itu nekat melakukan aksi eksibisionisme di sebuah rumah makan.
Baca Juga: Heboh di Twitter! Cinta Segitiga nan Gelap Ken Dedes, Ken Arok dan Tunggul Ametung
Namun dari semua yang disampaikan, terdapat satu alasan yang sangat mencuri perhatian warganet. Pasalnya ia menduga pria itu sebenarnya berniat untuk mencolong di rumah makan tersebut.
"Biar kalo kepergok nyolong bisa pura-pura gila," komentar warganet.
"Mau pamer tapi ga ada orang," komentar warganet.
"Ini serem banget sih," ujar warganet yang menilai aksi tak senonoh pria itu sangat meresahkan.
"Sakit jiwa apa ya orang-orang, ga naik motor ga dalam restoran masa buka kolor, jijigh ihh," kritik warganet.
"Ngotorin tempat makan biar gak laris," imbuh warganet.
Berita Terkait
-
Siswa Curhat Soal Pacar Pakai Lagu Balonku Ada Lima Bikin Ngakak dan Nyesek
-
Emak-emak Perkosa Siswa SMK di Nunukan hingga Dirawat di RS, Sempat Dicekoki Obat Kuat
-
Order Menu Udang Asam Manis di Warung Makanan, Publik Berujung Prihatin Pas Pesanan Datang
-
Beberkan Soal Mahasiswa HI Ketangkap Densus 88 karna Terlibat Aksi Pengumpulan Dana ISIS, Warganet: Ngeri Juga Mainnya!
-
Ngilu, Aksi Pemotor Lewati Jalan Penuh Truk Tronton Bikin Deg-degan Sendiri
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
PDIP Gelar HUT ke-53 dan Rakernas di Ancol, Tegaskan Posisi sebagai Partai Penyeimbang
-
PDIP Kecam Pelaporan Terhadap Pandji ke Polisi: Bentuk Intimidasi dan Pembungkaman Suara Rakyat
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
MBG Kembali Digulirkan, Ini Catatan Kritis JPPI Soal Arah Pendidikan
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Polda Hentikan Penyelidikan Kematian Diplomat Arya Daru, Keluarga Protes Alasan Polisi
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Penistaan Agama dalam Materi 'Mens Rea'
-
Sedia Payung! Jakarta Bakal Diguyur Hujan Merata Hari Ini