Suara.com - Publik dibuat tegang menyaksikan detik-detik penyelamatan seorang bayi dari sebuah kolong jembatan. Apalagi karena bayi itu sampai berada di kolong jembatan karena terlempar dari gendongan ibunya.
Peristiwa tak terduga ini terjadi di Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara. Bayi itu tak sengaja terlempar dari gendongan ibunya ketika mereka berdua sedang melewati jembatan di Desa Wonuambuteo, Kecamatan Lambandia dengan menggunakan sepeda motor.
Kondisi jembatan yang hanya dibangun dari kayu itu membuat pengendara memang harus ekstra hati-hati saat melintas.
Hal yang sama juga dilakukan oleh ibu-ibu yang mengendarai sepeda motor tersebut. Apalagi karena ia berkendara sambil menggendong anaknya yang masih bayi.
"Namun saat di tengah jembatan, ibu tersebut kehilangan keseimbangan dan motor terjatuh," imbuh akun Instagram @terangmedia, dikutip Suara.com pada Rabu (22/6/2022).
Bukan hanya sepeda motornya yang terguling di jembatan, bayi yang ada di gendongannya pun ikut terlepas sampai akhirnya masuk ke kolong jembatan. Situasi kian menegangkan lantaran bayi itu sudah hampir terjun ke sungai.
Sang ibu langsung meninggalkan sepeda motornya dan berlari untuk menyelamatkan anaknya, begitu pula dengan sejumlah warga sekitar yang ikut berbondong-bondong memberi bantuan.
Hingga akhirnya bayi dengan pakaian merah muda itu berhasil diselamatkan. Tampak sang ibu membawanya naik kembali ke jembatan sambil digendong, sementara warga sekitar memperhatikan dengan raut tegang.
"Jatuh lagi kasian orang," ujar perekam video, menangkap jelas kecemasan publik atas peristiwa yang terjadi. "Nggak apa-apa itu anaknya?"
Baca Juga: Salut! Aksi Heroik Anggota TNI Selamatkan Bocah yang Terjebak di Mobil
Setibanya di atas jembatan, ibu dan bayi itu langsung dikerumuni warga. Mereka kompak menanyakan kondisi keduanya, apalagi si bayi yang terlihat masih syok dan sesekali menangis dalam gendongan ibundanya.
Beberapa warga lantas terdengar menyalahkan kondisi jembatan yang memang sangat riskan untuk dilalui, apalagi jika dalam cuaca dan situasi yang tak kondusif.
"Jembatannya nggak beres ini," keluh beberapa warga, seperti terdengar di video tersebut.
Bukan cuma warga di lokasi kejadian, warganet yang menyaksikan video tersebut turut dibuat harap-harap cemas dengan kondisi bayi tersebut.
"Alhamdulillah dede bayinya masih selamat," komentar warganet.
"Kasian pasti trauma,, semoga baik baik aja ya ade bayi..." ujar warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Salut! Aksi Heroik Anggota TNI Selamatkan Bocah yang Terjebak di Mobil
-
Heboh Toyota Avanza Terseret Kencang Kereta Api hingga Tak Berdaya, 1 Orang Dikabarkan Tewas
-
Bayi Laki-laki Diduga Dibuang Orang Tuanya, Ditemukan Warga Dalam Tas Plastik
-
Tak Boleh Bawa Anak ke Tempat Kerja, Orang Tua Masukkan Balita 3 Tahun ke Dalam Tangki Air Setinggi 1,5 Meter
-
Pemobil Kijang Diduga Halangi Laju Ambulans Meski Sudah Diminta Menepi, Publik Ikut Meradang
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Dinilai Multitafsir, Pasal Larangan Menghasut Tak Beragama Digugat Mahasiswa ke MK
-
Arus Balik Nataru di Daop 1 Jakarta Masih Padat, Puluhan Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Vital
-
Banjir Rob di Jakarta Utara, Pasukan Biru Kerahkan Pompa Mobile di Titik Vital
-
Tiket Kerap Ludes, TIM Umumkan Jadwal Pertunjukan dan Jam Buka Loket Planetarium Terbaru
-
Waspada! Hujan Petir dan Angin Kencang Mengancam Jakarta Siang Ini
-
Ada Penebangan Pohon, Ini Daftar Halte Transjakarta Koridor 8 yang Terdampak
-
RPI Optimistis Jenderal Sigit Wujudkan Transformasi Budaya Polri di Tahun 2026, Ini Alasannya
-
Boni Hargens: Kapolri Sukses Kawal Prabowo-Gibran, Sinyal Transformasi Budaya Polri di 2026
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia