Suara.com - Pengumuman hasil Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau UTBK-SBMPTN 2022 sebentar lagi akan dirilis oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Lantas pengumuman hasil UTBK 2022 jam berapa?
Terkait pengumuman hasil UTBK 2022 jam berapa sebenarnya telah disampaikan oleh pihak LTMPT sejak seminggu terakhir. Dilansir dari akun Instagram resmi LTMPT, pengumuman UTBK 2022 akan dirilis serempak pada 23 Juni 2022 jam 15.00 WIB.
Artinya, seluruh peserta SBMPTN 2022 akan menerima hasil seleksi hanya dalam beberapa jam lagi, sore ini.
Dalam unggahan pada Rabu 22 Juni 2022, pihak LTMPT memberikan apresiasi kepada seluruh peserta UTBK yang telah berjuang mengikuti seleksi tes dengan jujur.
Bagi peserta yang belum beruntung di jalur ini tidak perlu berkecil hati. Karena masih dibuka kesempatan untuk mengikuti Seleksi jalur Mandiri yang diselenggarakan oleh masing-masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Beberapa jalur Mandiri di PTN ada yang disertai dengan ujian tulis, ujian keterampilan, ujian desain, seleksi portofolio, seleksi nilai rapor, atau seleksi administrasi saja. Ketentuan tes tambahan tersebut, sesuai dengan kebijakan PTN yang dipilih.
Link Pengumuman Hasil UTBK 2022
Peserta dapat melihat hasil UTBK-SBMPTN 2022 melalui link utama LTMPT di https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id/ .
Selain itu, peserta juga dapat mengakses pengumuman UTBK 2022 melalui beberapa link mirror yang disediakan oleh beberapa PTN.
Baca Juga: Cek Pengumuman SBMPTN 2022 Dimana? Tinggal Beberapa Jam Lagi Dirilis, Buka 29 Link Ini
Link mirror pengumuman SBMPTN 2022 ini menjadi alternatif jika situs utama LTMPT eror disebabkan akses pengguna membludak karena ingin melihat hasil seleksi secara bersamaan. Namun saat ini link tersebut belum dapat diakses dan baru bisa diakses sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Pastikan saat mengakses link pengumuman UTBK 2022, koneksi jaringan stabil dan kuat. Buka di jam-jam tertentu, seperti tengah malam antara jam 10.00 WIB ke atas supaya tidak terjadi ke eroran pada saat mengakses link pengumuman.
Cara Cek Hasil Pengumuman UTBK 2022
Terdapat beberapa hal yang wajib dipersiapkan oleh peserta sebelum melihat hasil pengumuman UTBK-SBMPTN 2022, di antaranya yaitu:
- nomor pendaftaran
- tanggal lahir
- NISN
- NPSN
Berikut ini cara cek hasil UTBK 2022:
- Buka laman resmi pengumuman UTBK-SBMPTN 2022 di https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id
- Jika terjadi kepadatan akses di link tersebut, peserta dapat membuka laman mirror pengumuman SBMPTN 2022 seperti di https://sbmptn.its.ac.id
- Masukkan nomor peserta UTBK- SBMPTN 2022
- Ketikan tanggal lahir
- Klik Hasil
- Tunggu, hingga hasil UTBK SBMPTN 2022 akan muncul di layar
- Selanjutnya, klik Unduh untuk mendapat dokumen sertifikat UTBK
Setelah mengetahui hasil seleksi dan dinyatakan lolos, maka peserta harus mengunduh sertifikat UTBK untuk melakukan proses selanjutnya memasuki PTN yanh dipilih.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar
-
Jalur Kedunggedeh Normal Lagi Usai KA Purwojaya Anjlok, Argo Parahyangan Jadi Pembuka Jalan
-
Menjelang HLN ke-80, Warga Aek Horsik Tapanuli Tengah Akhirnya Nikmati Listrik Mandiri
-
Isi Rapor SMA Ferry Irwandi Dibuka, 40 Hari Tak Masuk Sekolah Tapi Jadi Wakil Cerdas Cermat
-
Pesan Terakhir Pria di Lubuklinggau Sebelum Tenggak Racun: Aku Lelah, Terlilit Utang Judol
-
Curanmor di Tambora Berakhir Tragis: Tembak Warga, Pelaku Dihajar Massa Hingga Kritis!
-
Bantu Ibu Cari Barang Bekas, Anak 16 Tahun di Lampung Putus Sekolah, Ini Kata Kemen PPPA!
-
Sidak Gabungan di Lapas Karawang, Puluhan Ponsel Disita dari Blok Narapidana