Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno hadir di Festival Pesona Aekhula 2022. Di sana Sandiaga minta aksesibilitas serta amenitas pariwisata di Kabupaten Nias Barat, Sumatera Utara, perlu dibenahi.
Hal ini agar menjadi destinasi wisata unggul dan berdaya saing.
Bersama jajarannya dan Pemerintah Kabupaten (pemkab) Nias Barat, Menparekraf memastikan bakal menindaklanjuti catatan tersebut.
"Aksesibilitas, akomodasi, dan amenitas ini yang nanti kami siapkan bersama-sama," katanya dalam acara puncak "Festival Pesona Aekhula 2022” di Pantai Sirombu, Nias Barat, Sumut, lewat keterangan resmi di Jakarta, Kamis.
Untuk menjaga eksistensi pariwisata Nias Barat, Sandiaga mengajak pemkab daerah tersebut memperkuat kolaborasi melalui digitalisasi.
"Kita bisa mempublikasikan melalui kanal-kanal di media sosial yang sudah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bangun," ujar dia.
Sandiaga meyakini Festival Pesona Aekhula 2022 yang masuk 110 Kharisma Event Nusantara (KEN) menjadi langkah awal mendorong kebangkitan ekonomi pascapandemi COVID-19.
"Hari ini saya sangat bahagia karena Festival Pesona Aekhula ini menjadi pemicu kebangkitan ekonomi kita. Kehadiran Festival Pesona Aekhula menjadi ruang untuk melestarikan tradisi dan budaya, serta sebagai ajang promosi pariwisata daerah Kabupaten Nias Barat," ungkap Menparekraf.
Di lokasi acara, dia disambut penampilan atraksi pemukulan 105 gendang dan 8 canang (gong yang memiliki arti di Nias Barat terdiri dari 105 desa dan 8 kecamatan.
Festival Pesona Aekhula turut menampilkan antara lain Tari Maena Massal, Tari Maola Afo, Tari Folaya Saembu, atraksi silat tradisional, serta fashion show pakaian adat Nias Barat. (Antara)
Berita Terkait
-
Ekonomi Lagi Seret? Ini Cara Menuju Financial Freedom yang Bisa Kamu Coba!
-
Sandiaga Uno Kini Ingin Fokus Bisnis: Peluang Saya Ada di Dunia Usaha!
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Emiten Milik Sandiaga Uno SRTG Tekor Rp 2,43 Triliun di Kuartal III-2025
-
Pendidikan Widiyanti Putri vs Sandiaga Uno, Kinerja Jadi Menteri Pariwisata Dibandingkan
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Misteri Kematian Brigadir Esco: Istri Jadi Tersangka, Benarkah Ada Perwira 'W' Terlibat?
-
Semangat Hari Pahlawan, PLN Hadirkan Cahaya Bagi Masyarakat di Konawe Sulawesi Tenggara
-
Diduga Rusak Segel KPK, 3 Pramusaji Rumah Dinas Gubernur Riau Diperiksa
-
Stafsus BGN Tak Khawatir Anaknya Keracunan karena Ikut Dapat MBG: Alhamdulillah Aman
-
Heboh Tuduhan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, MKD DPR Disebut Bakal Turun Tangan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Kejagung Geledah Sejumlah Rumah Petinggi Ditjen Pajak, Usut Dugaan Suap Tax Amnesty
-
Kepala BGN Soal Pernyataan Waka DPR: Program MBG Haram Tanpa Tenaga Paham Gizi
-
Muhammad Rullyandi Sebut Polri Harus Lepas dari Politik Praktis, Menuju Paradigma Baru!
-
Hari Pertama Operasi Zebra 2025, Akal-akalan Tutup Plat Pakai Tisu Demi Hindari ETLE