Suara.com - Pesawat Susi Air kecelakaan di rute Timika-Duma Papua. Seluruh penumpang selamat.
Pesawat Susi Air itu berjenis Pilatus Porter PK-BVM dengan pilot Dayle Peter Houzet. Pesawat kecelakaan sekitar pukul 08.20 WIT ditemukan selamat.
Pesawat Susi Air dengan nomor penerbangan PK-BVM dilaporkan hilang kontak, Kamis, sekitar pukul 08.20 WIT dalam penerbangan ke Timika, Papua.
Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra menjelaskan dari laporan yang diterima pihaknya, pesawat dengan pilot Dayle Peter itu membawa enam penumpang dari Duma, Kabupaten Paniai.
Pesawat Susi Air yang mengalami hilang kontak itu awalnya berangkat dari Timika menuju Duma pukul 05.34 WIT dan seharusnya dijadwalkan kembali ke Timika sekitar pukul 08.00 WIT.
Adapun nama-nama penumpang pesawat Susi Air dalam penerbangan menuju Timika yaitu Merina Dimpau, Fickien Dimpau, Philipus Dimpau, Leo Dimpau, Seruwarkis Diabilu, dan Lukas Dimbau.
"Update info: Jam 09.00 captain pilot dan semua penumpang selamat," kata pemilik PT ASI Pudjiastuti Aviation atau penerbangan Susi Air Susi Pudjiastuti melalui cuitan di akun Twitter resminya dengan nama pengguna @susipudjiastuti, dipantau dari Jakarta, Kamis.
Cuitan tersebut ia unggah setelah mengabarkan berita duka terkait pesawat Susi Air yang mengalami kecelakaan di rute Timika-Duma dengan jumlah penumpang sebanyak enam orang.
Lebih lanjut, Susi juga menginformasikan bahwa para korban telah berhasil dievakuasi dengan selamat atas bantuan tim Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Timika dan TNI.
Baca Juga: DPR Gelar Rapat Pembahasan RUU Pemekaran Provinsi Papua Secara Tertutup
"Syukur Alhamdulilah dan terima kasih atas bantuan dan kesigapan tim Basarnas Timika dan TNI yang telah berhasil mengevakuasi korban dengan selamat," ucap mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini.
Melalui akun Twitternya, Susi juga mengunggah sejumlah video yang menggambarkan suasana persiapan evakuasi oleh tim SAR gabungan. (Antara)
Berita Terkait
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Film Timur: Misi Penyelamatan Sandera di Hutan Papua, Taruhan Nyawa Demi Harga Diri!
-
Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Seorang Ibu Tewas Tertabrak Mobil saat Berjalan Kaki di Kalideres
-
Perjalanan Rombongan Guru Jakarta Berakhir Duka: Hiace Tabrak Truk di Tol Semarang, 1 Tewas
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD
-
Perpendek Rentang Kendali, Pakar Usulkan Polri Dibagi Dua Wilayah: Barat dan Timur
-
Mengais Harapan dengan Kursi Roda: Logistik di Dapur Darurat Pasca-Banjir Aceh
-
Penerima MBG Tembus 55,1 Juta Orang, Kemenkes Perketat Awasi SPPG
-
Subsidi Dipangkas, Pemprov DKI Jamin Tarif Transjakarta hingga MRT Tak Bakal Melejit di 2026
-
Bidik Manipulasi Foto Asusila via Grok AI, Bareskrim: Deepfake Bisa Dipidana
-
Begundal Kambuhan, Penjambret Sikat iPhone 16 di Kelapa Gading Baru Sebulan Keluar Lapas
-
Diserang Balik Isu Ijazah Palsu, Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro Jaya!
-
Dokter Tifa: Foto Muda Jokowi Cuma Mirip 1 Persen, 99 Persen Itu Orang Berbeda
-
INSTRAN Minta Pemerintah Garap Masterplan Transportasi saat Bencana, Drone jadi Solusi?