Suara.com - Baru-baru ini curahan hati seorang pria menuai pro dan kontra di kalangan warganet. Pasalnya ia menilai tidak ada laki-laki yang berniat berselingkuh dan melakukannya semata karena sosok istri yang tidak seperti harapan.
Bahkan ia kemudian terang-terangan mengungkap beberapa syarat istri yang baik sehingga suami bisa betah dan tidak berniat berselingkuh di luar rumah.
"Aku sebagai suami jadi ingin berkomentar. Sebenarnya suami itu tidak akan ribet dan betah di rumah, kalau..." ungkapnya, seperti dikutip Suara.com dari akun Instagram @igtainmenttt, Kamis (30/6/2022).
"Mau post silahkan min, biar terbuka itu mata ibu-ibu kalau suami gak kepengen selingkuh," tuturnya, lalu melanjutkan dengan beberapa persyaratan istri yang baik menurut versinya.
Yang pertama, istri harus menurut pada mertua. "Dibilangin yah nurut aja laaah wong orangtua kita lebih berpengalaman ngasuh anak, anak ee baek baek aja koq," katanya.
Lalu berikutnya istri seharusnya memastikan rumah selalu rapi, termasuk dari mainan anak yang berserakan. Bukan cuma itu, menurutnya istri juga harus memperhatikan penampilan fisiknya.
"Anak rapih, bersih, wangi. Istri juga jangan lah kucel, dandan, kasih alis kasih lipstik dikit dan wangi gitu kan," tegas suami di curhatan viral ini.
Ia juga menekankan pentingnya istri yang tidak suka mengeluh serta berkenan untuk terus memberi keturunan bagi suami.
"Kasih duit belanja jangan ngeluh, bersyukur ae. Jangan mau KB atau spiral, banyak anak banyak rejeki, suami seneng kalau istri mau nambah anak," ujarnya.
Baca Juga: Lecehkan Wanita hingga Menjerit, Pria Ini Diamuk Penumpang Kereta, Lehernya Dicekik Pria Bertato
Curhatan ini yang kemudian menjadi kontroversi tersendiri di kalangan warganet. Tentu sudah bisa diterka, banyak warganet yang mengecam curhatan suami tersebut.
"Alhamdulillah bapak ini bukan suami saya," ujar warganet.
"Alhamdulillah bukan suami aku, tuker tambah aja sama rongsok," kata warganet.
"Bisa ngasih berapa sebulan ? Istri gak boleh kb? Tiap tahun lahiran? Rumah suruh bersih rapi dan istri cantik wangi?? Bisa kasih pembantu dirumah berapa? balikin gini kalo ada laki ngomong gitu ? Trus nurut kata mertua? Yaa mertua model apa dulu yang bisa diturutin??" keluh warganet lain.
"Mau bini fresh cantik tapi ga boleh ngeluh kalo di kasih duit.... mas, bini nya di suruh pake tapung sajiku tah mukanya, dah lah ga sah banyak nuntut, kalo di tuntut ga mau..." imbuh warganet lain.
"Banyak anak banyak rezeki , banyak suami juga banyak rezeki pak," sindir warganet.
Berita Terkait
-
Lecehkan Wanita hingga Menjerit, Pria Ini Diamuk Penumpang Kereta, Lehernya Dicekik Pria Bertato
-
Tidur Pulas Pria Ini Tinggal Sendirian di Bioskop Sampai Dibangunin Petugas
-
HRD Salah Transfer Gaji dari Rp 8 Juta jadi Rp 2,6 Miliar, Karyawan Perusahaan Sosis Langsung Kabur
-
Mbah Kerto Viral! Bawa Uang Ratusan Juta Pakai Karung Beras, Beli Tunai Daihatsu Pajero
-
Curhat Pilu Istri soal Kelakuan Suami Tak Peduli Keluarga, Pengangguran tapi Malah Kirim Uang untuk Slot Judi Online
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu