Suara.com - Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, mengatakan memberikan pelayanan khusus untuk para jemaah calon haji 2022 Indonesia. Ini bukan perjalanan biasa.
Irfan mengingatkan ke timnya bahwa jemaah haji merupakan penumpang yang unik. Sebab, kata dia, banyak dari mereka yang belum pernah naik transportasi udara.
"Kami mengingatkan ke seluruh tim di Garuda baik yang di embarkasi maupun Jeddah, bahwa penumpang ini unik, mereka belum pernah terbang dan ini kali pertama," ujar Irfan saat ditemui tim Media Center Haji, Jumat (1/7/2022).
Pun Irfan meminta timnya untuk lebih banyak berempati dan mengajak kepada para penumpang. Dia mengimbau ke timnya bahwa ini bukan perjalanan biasa.
"Kami mengingatkan kepada mereka (tim Garuda), bahwa ini bukan perjalanan biasa. Jika penumpang senang, jadi pahala buat kita," kata Irfan.
Dirut Garuda mengapresiasi penyelenggaraan haji tahun ini. Soalnya, di tengah keterbatasan dan waktu yang mepet, penyelenggaraan ibadah haji bisa berjalan lancar.
"Di balik keterbatasan waktu dalam mempersiapkan ini, proses di bandara sangat lancar berkat dukungan dari kemenag dan otoritas di Bandara Jeddah, baik itu imigrasi dan bea cukai," ujar Irfan.
Kendati begitu, Irfan mengakui ada beberapa delay, salah satunya yang disebabkan oleh kerusakan pesawat di Madinah dan memiliki implikasi ke salah satu embarkasi.
"Namun berkat pengertian dan dukungan teman-teman, kami bisa menangani dengan baik tanpa menimbulklan gejolak. Ini terbantu dari antusias cukup tinggi dari para jemaah sehingga banyak pengertian dari mereka," kata dia.
Baca Juga: Tempat Sampah di Hotel Terbakar Puntung Rokok, Jemaah Haji Diminta Jangan Buang Sembarangan
90.195 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Tanah Suci
Dilaporkan sebanyak 90.195 jemaah calon haji Indonesia telah berada di Tanah Suci. Angka tersebut berdasarkan data Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu hingga Sabtu (2/7/2022).
Dari angka tersebut, sebanyak 45.097 jemaah dari 114 kloter mendarat melalui Bandara Internasional Pangeran Muhammad bin Abdulaziz (AMMA), Madinah, Arab Saudi.
Sementara, sebanyak 45.098 dari 117 kloter mendarat melalui Bandara Internasional King Abdulaziz (KAIA), Jeddah. Jelang closing date, kedatangan jemaah haji hanya terpusat di Bandara Jeddah.
Selain itu, hingga Sabtu 2 Juli 2022, ada 19 jemaah calon haji Indonesia yang meninggal di Tanah Suci. Sedangkan, hingga kiwari, sebanyak 118 jemaah Indonesia dirawat.
Tag
Berita Terkait
-
Tempat Sampah di Hotel Terbakar Puntung Rokok, Jemaah Haji Diminta Jangan Buang Sembarangan
-
Kata Petugas Arab Soal Jemaah Haji Indonesia: Tertib, Sopan dan Beradab
-
Wakaf Baitul Asyi Diberikan, Setiap Jemaah Dapat Rp 6 Juta
-
Jelang Closing Date, 90.195 Jemaah Haji Indonesia Telah Berada di Tanah Suci
-
Calon Haji Furoda Wajib Berangkat ke Arab Saudi Lewat PIHK, Simak Aturannya
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional
-
Nestapa Ratusan Eks Pekerja PT Primissima, Hak yang Tertahan dan Jerih Tak Terbalas
-
Ahli Bedah & Intervensi Jantung RS dr. Soebandi Jember Sukses Selamatkan Pasien Luka Tembus Aorta