Suara.com - Pernikahan menjadi salah satu momen sakral yang tentu dipersiapkan sebaik mungkin oleh pengantin dan keluarganya. Mulai dari lokasi acara, pakaian, make up, sampai makanan, semua pasti dipersiapkan sebaik mungkin oleh empunya acara.
Karena itulah, bisa dibayangkan seperti apa perasaan pemilik acara di video unggahan akun Instagram @bangsawan.receh berikut ini. Pasalnya tempat pernikahan yang sudah dipersiapkan dengan baik berakhir hancur lantaran ketumpahan minyak sawit.
Dalam video yang semula diunggah akun TikTok @/bangg_inoss itu memperlihatkan setengah sisi jalan yang dipenuhi dengan cairan kuning kental. Publik bahkan sempat berspekulasi itu tinja, meski belakangan terungkap ternyata minyak sawit mentah alias CPO.
Memang minyak sudah tak lagi menggenang, namun sisa-sisa tumpahan olahan kelapa sawit itu masih tertinggal jelas di jalan. Bukan hanya itu, minyak juga tampak mengotori kain-kain putih yang dipakai untuk dekorasi tempat acara.
Video yang direkam dari kendaraan yang melintas di jalan tersebut lantas memperlihatkan penyebab rusaknya tempat pernikahan.
Rupanya ada sebuah truk pembawa minyak yang terguling di sisi seberang, menyebabkan muatannya tumpah semua ke lokasi acara.
Sejak durasi awal video terlihat seberapa tegangnya suasana di lokasi. Terlihat keluarga pemilik acara yang menatap nanar ke tempat pernikahan yang sudah hancur, sementara beberapa orang tampak bahu-membahu membongkar tenda resepsi tersebut.
"Bahagia yang tertunda," tulis @bangsawan.receh, menggambarkan pedihnya situasi yang terjadi, seperti dikutip Suara.com pada Sabtu (16/7/2022). "BTW sopirnya bukan mantannya calon pengantin!!"
Namun di luar dugaan, publik ternyata malah tidak bersimpati dengan pengantin yang pernikahannya berantakan akibat insiden yang terjadi.
Baca Juga: Geger Penemuan Ikan Berukuran Besar Pasca Banjir Garut, Diduga Jenis Predator dari Sungai Amazon
Dikutip dari kolom komentarnya, warganet ternyata malah "merujak" alias mengkritik keras pengantin dan keluarga lantaran dianggap sudah menyebabkan kecelakaan truk tersebut.
Warganet rupanya menyoroti tenda resepsi yang didirikan di setengah ruas jalan tersebut. Padahal jalan yang sama tampak dilalui oleh kendaraan berat dan besar, termasuk truk pembawa minyak sawit yang terguling tersebut.
Meski menyayangkan kecelakaan yang terjadi, warganet menilai tempat resepsi yang ambyar adalah konsekuensi dari keputusan pengantin mengadakan acara di pinggir jalan besar.
"Jalur truk di pake acara," komentar warganet.
"Akibat memakai jalan umum," kritik warganet.
"Itulah akibatnya menutup jalan sepotong, sopir yang disalahkan," imbuh warganet lain.
Tag
Berita Terkait
-
Geger Penemuan Ikan Berukuran Besar Pasca Banjir Garut, Diduga Jenis Predator dari Sungai Amazon
-
Seorang Remaja Viral Karena Datang Kepernikahan Sang Kekasih
-
Pertunangan Diputus Sepihak, Cowok Ini Tabrak Mobil Ceweknya, Videonya Viral
-
Viral Video Pengangkut Jenazah Lewat di Tengah Pesta Pernikahan, Publik: Diingatkan Jodoh dan Kematian Sudah Ditentukan
-
Viral Warganet Keluhkan Harga Jajanan di Lapangan Samber Metro: Harga Bintang 5 Rasa Kaki 5
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak