Suara.com - Setiap muslim dianjurkan untuk berdoa karena berdoa adalah ibadah. Ada banyak doa yang bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya doa selamat dan tolak bala. Adapun bacaan doanya yakni sebagai berikut
Diketahui, sebagai umat Muslim memohon keselamatan kepada Allah SWT adalah salah satu amalan doa yang bisa terus diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Selaih memohon perlindungan, umat Muslim juga bisa memohon perlindungn kepada Allah SWT agar terlindung dari bala atau malapetaka.
Perlu diketahui juga bahwa ada anjuran dalam Alquran mengenai amalan doa selamat dan tolak bala yang tertuang dalam QS Al Mukmin Ayat 60 yang bunyinya sebagai berikut.
Wa qala rabbukumud’uni astajib lakum, innallazina yastakbiruna ‘an ‘ibadati sayadkhuluna jahannama dakhirin
Artinya: "Dan Rabbmu berfirman: 'Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka jahanam dalam keadaan hina dina."
Bagi umat Muslim yang ingin memohon keselamatan dan tolak bala dari Allah SWT, ada beberapa doa yang bisa Anda panjatkan melansir dari beberapa sumber, berikut ini bacaan doa selamat dan tolak bala yakni sebagai berikut.
Doa Selamat dan Tolak Bala
Berikut ini bacaan doa selamat dan tolak bala latin dan artinya yang bisa anda baca setiap saat.
Allahumma inna nas aluka salamatan fiddiini wa 'aafiyatan fil jasadi waziaadatan fil'ilmi wabarakatan firrizqi wataubatan qablal maut warahmatan 'indal maut wamaghfiratan ba'dal maut allahumma hawwin'alainaa fii sakaraatil maut wa najjata minanaari wal'afwa indal hisaab.
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu keselamatan ketika beragama, kesehatan badan, limpahan ilmu, keberkahan rezeki, taubat sebelum datangnya maut, rahmat pada saat datangnya maut, dan ampunan setelah datangnya maut."
Selain doa di atas, ada juga bacaan doa memohon keselamatan dan tolak bala yang bisa Anda amalkan yakni seperti di bawah ini.
Laa illallah wakhidahu laa syarika lahu, lahul mulku walahul khamdu yukhyiiy wayumiitu wahuwa'alaa kulli syai'innqodir
Artinya: "Tidak ada Tuhan selain Allah, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya-lah kerajaan dan bagi-Nya-lah segala pujian. DIa menghidupkan dan mematikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu,".
Doa selamat dan tolak bala tersebut bisa Anda amalkan setiap hari sehabis shalat atau kapan saja dan di mana saja. Semoga kita semua selalu dilindungi oleh Allah SWT.
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
-
Kumpulan Doa Sehari-hari, Doa Mohon Jodoh dan Keturunan yang Baik, Serta Mohon Perlindungan dari Orang Dzalim
-
Begini Doa Rasulullah SAW saat Malam Lailatul Qadar, Doa Mohon Ampunan
-
3 Waktu yang Tepat untuk Sholat Istikharah, Pastikan Doa Mohon Pertunjuk Sudah Siap
-
Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri dan Doa-doa Mohon Kebaikan Lainnya
-
Doa untuk Suami Pemabuk dan Kumpulan Doa Mohon Kebaikan untuk Suami
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Geger! Jutaan Dokumen Rahasia Jeffrey Epstein Dirilis, Nama Donald Trump Muncul 5.300 Kali
-
Diterpa Isu Reshuffle, Pratikno Tegas Bantah Siapkan Surat Pengunduran Diri
-
Kemenkes: Gas N2O yang Muncul di Kasus Lula Lahfah Punya Aturan Ketat
-
Pengamat: Dasco Kini Jadi 'Buffer Power' Presiden, seperti Taufiq Kiemas dan Yenny Wahid Dulu
-
KPK Segera Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex usai Audit Kerugian Negara Rampung
-
Rhenald Kasali: Kita Hidup di Abad Ketidakpastian, Saat Perasaan Menggerakkan Dunia Digital
-
Banjir Ganggu Transjakarta Pagi Ini, 3 Rute Dialihkan dan Sejumlah Halte Tak Terlayani
-
Menag Nasaruddin Umar: NU Pesantren Besar, Kuat karena Akhlak dan Moderasi
-
Prabowo Batal Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU di Istora, Rais Aam Juga Tak Hadir
-
Rhenald Kasali Ingatkan Media: Jangan Jadi Budak Algoritma, Engagement Bisa Pengaruhi Kebijakan