Kisruh antara Gus Samsudin dan Pesulap Merah atau Marcel Radhival masih terus bergulir. Baru-baru ini, Marcel Radhival atau pesulap merah menjalani pemeriksaan di Polda Jawa Timur untuk memberikan keterangan sebagai terlapor atas laporan yang ditujukan oleh Gus Samsudin.
"Kemarin dimintai keterangan sebagai terlapor ya, disitu pemeriksaan atas laporannya mas Udin yang katanya diduga pencemaran nama baik," ujar Marcel seperti dikutip dari potongan video yang diunggah oleh akun TikTok @info_viral_hari_ini.
Lantas, seperti apa fakta-fakta pemeriksaan pesulap merah di Polda Jatim tersebut? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
1. Kenakan Busana yang Berbeda
Terlihat dalam video yang diunggah oleh Marcel, pesulap yang dikenal oleh publik sebagai pesulap merah tersebut tampil mengenakan pakaian yang berbeda. Jika biasanya Marcel identik dengan tampilan nyentrik serba merah, pada saat itu ia mengenakan pakaian hitam dengan sorban di kepala.
2. Polda Minta Gus Samsudin untuk Melakukan Pembuktian Atas Konten Marcel
Dalam videonya tersebut, pesulap merah menyampaikan jika pihak Polda Jawa Timur meminta Gus Samsudin untuk melakukan pembuktian atas konten pesulap merah yang disebut telah melakukan pencemaran nama baik.
Namun, Gus Samsudin diketahui tidak bisa membuktikan hal tersebut.
"Polda Jatim udah berusaha, oh yaudah daripada jadi drama lapor-laporan ketemu aja yuk sama Marcel kita siapin arenanya, tapi mas Udinnya banyak alasan ga mau kata Polda Jatim," ujar Marcel menirukan kalimat petugas.
Baca Juga: MUI Angkat Bicara Soal Perseteruan Pesulap Merah dan Gus Samsudin
3. Gus Samsudin Diminta Menyiapkan Orang yang Terkena Santet
Tidak hanya diminta untuk membuktikan konten yang diduga mengandung pencemaran nama baik, Polda Jatim juga diketahui meminta Gus Samsudin untuk menyiapkan orang yang menurutnya terkena santet, kemudian menantang Marcel agar bisa membongkar santet tersebut.
4. Marcel Mengaku Mendapat Pertanyaan Tentang Maksud Videonya
Dari hasil pemeriksaan, Marcel atau pesulap merah tersebut mengaku mendapatkan beberapa pertanyaan saat dimintai keterangan.
Salah satu pertanyaan yang dilayangkan kepada Marcel yaitu terkait dengan maksud dari video yang diduga mencemarkan nama baik Gus Samsudin.
"Saya jelaskan yang saya bahas itu edukasi, triknya bukan si mas Udinnya. Trik yang dia praktekkan itu, jadi edukasi ya," jelasnya.
Berita Terkait
-
MUI Angkat Bicara Soal Perseteruan Pesulap Merah dan Gus Samsudin
-
Siapkan Rp1 Miliar untuk Dukun, dr Richard Lee Tantang Pindahkan Jerawat ke Kambing
-
Ngaku Cicit Mbah Priok, Jindan Disentil Laskar Habaib Indonesia: Habib Ngurusin Perdukunan, Nggak Dibenarkan!
-
Gus Samsudin Ingin Damai dengan Pesulap Merah, Polda Jatim Justru Tuntut Pembuktian
-
Mantan Santri Gus Samsudin Bongkar Trik Keluarkan Asap dari Tangan, Ternyata Cuma Pakai Ini!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Dishub DKI Pastikan Tarif Transjakarta Belum Naik, Masih Tunggu Persetujuan Gubernur dan DPRD
-
Jakarta Jadi Tuan Rumah POPNAS dan PEPARPENAS 2025, Atlet Dapat Transportasi dan Wisata Gratis
-
Cuaca Jakarta Hari Ini Menurut BMKG: Waspada Hujan Sepanjang Hari Hingga Malam
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo