Suara.com - Cacar monyet adalah salah satu penyakit yang ditularkan oleh virus monkeypox yang kini dilaporkan sudah menyebar di 12 negara di dunia. Penyebaran merata di 3 regional WHO, yaitu Eropa, Amerika Western Pacific. Berikut ciri-ciri cacar monyet.
Merangkum laman Litbang Kemenkes, cacar monyet adalah penyakit zoonosis langka yang masuk dalam genus Orthopoxvirus, famili Poxviridae. Virus ini ditemukan pertama kali tahun 1958 pada koloni monyet yang dipelihara untuk penelitian.
Kasus cacar monyet pertama yang menginfeksi manusia tercatat tahun 1970 di Republik Demokratik Kongo. Sejak saat itu, kasus cacar monyet dilaporkan sudah menginfeksi orang di beberapa negara Afrika Tengah dan Barat lainnya seperti:
- Republik Demokratik Kongo
- Republik Afrika Tengah
- Republik Kongo
- Pantai Gading
- Sierra Leone
- Kamerun
- Gabon
- Liberia
- Nigeria
Ciri-ciri Cacar Monyet
Secara umum, ciri-ciri cacar monyet pada manusia sangat mirip dengan cacar air namun lebih ringan dengan gejala awal yang sangat umum seperti demam, nyeri otot, sakit kepala dan mudah lelah.
Satu-satunya perbedaan antara cacar monyet dengan cacar air adalah ada pembengkakan getah bening atau limfadenopati pada kasus monkeypox. Berikut gejala cacar monyet yang paling umum:
- Lesi cacar (benjolan berisi air ataupun nanah pada seluruh tubuh)
- Limfadenopati (pembesaran kelenjar getah bening)
- Asthenia (kelemahan tubuh)
- Demam akut >38,5oC
- Nyeri otot/Myalgia
- Sakit punggung
- Sakit kepala
Masa inkubasi cacar monyet berkisar antara 6 hingga 13 hari tapi bisa juga 5 hingga 21 hari. Hari pertama sampai hari ketiga atau lebih setelah demam, penderita biasanya mulai mengalami ruam yang awalnya menyerang wajah baru kemudian menyebar ke bagian tubuh yang lain.
Sakit cacar monyet biasanya berlangsung selama 2 sampai 4 minggu dan di Afrika, penyakit ini dianggap serius karena sudah menyebabkan kematian pada 1 dari 10 orang.
Penularan Cacar Monyet
Baca Juga: Cacar Monyet Masuk Indonesia, Jokowi Minta Segera Siapkan Vaksin
Virus monkeypox menular ketika seseorang bersentuhan dengan virus dari hewan yang terinfeksi, orang yang terinfeksi, bahan yang terkontaminasi virus dan virus ini dapat melewati plasenta dari ibu hamil ke janin.
Virusnya bisa menyebar dari hewan ke manusia melalui gigitan atau cakaran hewan yang terinfeksi atau melalui penggunaan produk yang terbuat dari hewan yang terinfeksi.
Selain itu, virus ini juga bisa menyebar melalui kontak langsung dengan cairan tubuh atau luka pada orang yang terinfeksi atau dengan bahan yang telah menyentuh cairan atau luka tubuh, seperti pakaian atau linen.
Cacar monyet ditularkan juga dari manusia ke manusia melalui kontak langsung dengan luka infeksi atau cairan tubuh penderita dan droplet ketika melakukan kontak dengan penderita secara berkepanjangan.
Sementara itu, masih ada ketidakpastian tentang sejarah alami virus ini dan sampai sekarang belum diketahui reservoir spesifiknya sehingga masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut. Meskipun namanya cacar monyet, namun monyet bukan reservoir utama.
Demikian penjelasan tentang ciri-ciri cacar monyet yang diambil dari laman Kementerian Kesehatan. Semoga informasi ini bermanfaat.
Berita Terkait
-
Cacar Monyet Masuk Indonesia, Jokowi Minta Segera Siapkan Vaksin
-
Cacar Monyet Sudah Masuk Indonesia, Semua Masyarakat Bakal Divaksinasi?
-
Antisipasi Kasus Cacar Monyet, Pemkot Tangsel Siapkan Isolasi di RLC
-
Menkes Budi Sebut Orang Kelahiran 1980-an ke Bawah Mungkin Terproteksi dari Infeksi Cacar Monyet, Ini Sebabnya
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik
-
Terjaring OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Digelandang ke KPK Besok
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
-
Jadi Event Lari Nol Emisi Pertama di Indonesia, PLN Electric Run 2025 Berlangsung Sukses
-
Tertunduk Lesu, Onad Kirim Pesan Cinta untuk Istri Usai Asesmen Narkoba
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Joget DPR di Depan Prabowo-Gibran: Saksi Ungkap Fakta Mengejutkan di Sidang MKD!