Suara.com - Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa, menilai Ketum mereka Prabowo Subianto dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani terbuka untuk diduetkan di Pilpres 2024.
Namun, kata dia, keputusan tersebut tergantung komunikasi dengan Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Sebab Gerindra kekinian sepakat berkoalisi dengan PKB.
"Semua ada kemungkinan (Prabowo duet dengan Puan), tapi juga harus dibicarakan dengan pak Muhaimin," kata Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (30/8/2022).
Desmond menegaskan, Gerindra akan sadar diri akan posisinya kekinian tengah berkoalisi dengan PKB. Menurutnya, Gerindra tidak akan meninggalkan rekan koalisinya tersebut.
"Gerindra tidak pernah ninggal orang," tuturnya.
Lebih lanjut, Desmond mengatakan, soal urusan capres-cawapres akan terus dikomunikasi Gerindra dan PKB. Termasuk juga soal jika ada partai politik lagi yang ingin bergabung dengan koalisi.
"Ya harus disepakati Prabowo, Muhaimin, dan siapa yang ingin bergabung," pungkasnya.
Pertemuan Puan-Prabowo
Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dijadwalkan bertemu Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto pada pekan depan. Rencana pertemuan tersebut bakal berlangsung di kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Prabowo Bakal Ketemu Puan, PKB Harap Komunikasi Keduanya Bikin PDIP Gabung di Koalisi
Ketua DPP PDIP Said Abdullah mengatakan bahwa Puan yang akan mengunjungi Prabowo.
"Di markas besarnya Pak Prabowo di Hambalang. Insyaallah Mbak Puan akan ke sana," kata Said di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (29/8/2022).
Said lantas mengungkpankan sejumlah kegiatan yang akan dilakukan Puan bersama Prabowo di pertemuan.
"Tampaknya Mbak Puan yang akan mendatangi Bapak Prabowo Subianto, berkuda bersama, makan bersama, kira-kira seperti itu," kata Said.
Sementara Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pertemuan antara elite Gerindra dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani akan diagendakan dalam waktu dekat.
Tetapi Dasco belum memastikan kapan waktu pertemuan tersebut.
Berita Terkait
-
Pengacara Brigadir J Nilai Rekonstruksi Tak Transparan: Tiba-tiba Kami Diusir
-
Sebut Semua Koalisi Masih Wacana, PKB: Siapa Tahu Besok Ada dari KIB yang Gabung ke Koalisi PKB - Gerindra
-
Prabowo Bakal Ketemu Puan, PKB Harap Komunikasi Keduanya Bikin PDIP Gabung di Koalisi
-
PAN Rekomendasikan 9 Nama Capres 2024, Pengamat: Menandakan Identitas Partai Yang Lemah
-
Survei Capres 2024, Elektabilitas Prabowo Kalahkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Walau Rindu Keluarga, Pahlawan Ini Hadir untuk Menjaga Harapan Tetap Menyala
-
Tinjau Bencana Sumatra, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
-
Kode Petasan Terbaca, Polres Jaktim Gagalkan Rencana Tawuran di Flyover Klender Saat Tahun Baru
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
-
Semua Gardu Induk Aceh Bertegangan, PLN Kejar Pemulihan 180 Desa Masih Padam
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus