Suara.com - Sebuah bangunan yang diperuntukan sebagai indekos dan kontrakan petak di Jalan Warung Jati Barat I RT 06 RW 03, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan roboh pada Rabu (31/8/2022) hari ini. Sebelum insiden terjadi, warga sempat mendengar suara seperti bangunan retak menyerupai suara angin.
"Awalnya kederangan bunyi seperti angin saja, kegeruyuk gitu," kata warga bernama Meri saat dijumpai di lokasi.
Meri mengatakan, kejadian berlangsung singkat. Usai mendengar suara itu, warga di sekitar lokasi menjauh dan tidak berlangsung lama bangunan roboh seketika.
"Kejadiannya cepat," kata dia.
Meri menyebut, saat kejadian para penghuni indekos yang berada di lantai dua sedang tidak ada di lokasi. Sedangkan, di kontrakan, ada satu penghuni yang terkena reruntuhan dan telah dibawa ke Puskesmas terdekat.
"Istrinya kena runtuhan kepalannya. Tapi udah di bawa puskesmas. Nggak bocor hanya benjol saja," papar Meri.
Pantauan di lokasi, sebagian warga yang tidak terdampak atas kejadian itu terlihat masih berada di lokasi.
Sebagian warga ada yang membersihkan sisa-sisa debu dari bangunan yang roboh tersebut. Pasalnya, bangunan yang roboh itu menghasilkan debu yang menempel di rumah-rumah maupun jalanan.
Bangunan yang roboh itu terdiri dari 8 kamar indekos dan dua petak kontrakan. Seorang warga menyatakan, saat kejadian para penghuni indekos sedang tidak ada di lokasi karena pergi bekerja.
Baca Juga: Pemkot Jakpus Tutup Sementara 2 Jalan Terdampak Bangunan Roboh di Johar Baru
Petugas dari Dinas Sosial Jakarta Selatan juga terlihat datang ke lokasi kejadian. Mereka membawa bantuan mulai dari tikar, beras, hingga keperluan lain bagi warga terdampak.
Petugas pemadam kebakaran dari Sektor VII Kecamatan Pancoran yang mendapat laporan langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Proses evakuasi berlangsung sejak pukul 12.30 WIB dan dinyatakan selesai pada pukul 12.50 WIB.
Perwira piket bernama Moch. Arief menyampaikan objek yang roboh adalah bangunan yang digunakan untuk kontrakan dan indekos. Adapun luas bangunan kurang lebih 47 meter.
Kejadian bermula saat saksi bernama Ibu Dahlan mendengar suara bahwa bangunan akan segera rubuh. Dia segera memanggil pemilik rumah dan memberi informasi pada para penghuni untuk segera keluar.
"Tidak lama kemudian bangunan ambruk, Ibu Dahlan melaporkan ke SSC 41 lalu di teruskan ke Sektor Pancoran," kata Arief dalam keterangannya.
Arief mengatakan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Adapun kerugian imbas dari peristiwa itu mencapai Rp. 500 juta.
Berita Terkait
-
Bangunan Indekos dan Kontrakan di Pancoran Roboh, Ini Penampakannya
-
Selidiki Penyebab Bangunan Roboh di Johar Baru, Polres Jakpus Tunggu Hasil Labfor
-
Pemkot Jakpus Tutup Sementara 2 Jalan Terdampak Bangunan Roboh di Johar Baru
-
Bangunan Roboh di Johar Baru Diduga Karena Galian Saluran Air Proyek Pemprov DKI
-
Berawal dari Galian Saluran Air, Ini Kronologi Bangunan Roboh di Johar Baru yang Tewaskan Satu Orang
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
PDIP: Kami Penyeimbang, Bukan Mendua, Terungkap Alasan Ogah Jadi Oposisi Prabowo
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Trump Dikabarkan Kirim Operasi Khusus Militer AS untuk 'Caplok' Greenland
-
Wanti-wanti Peneliti UGM Soal Superflu, Tetap Bisa Fatal Bagi yang Rentan