Suara.com - Platform penyedia video populer Youtube telah menghapus Youtube Go dari Play Store karena dianggap tak lagi dibutuhkan, mengingat ponsel-ponsel terbaru sudah memiliki kapasitas pnyimpanan mumpuni untuk aplikasi Youtube pada umumnya. Simak cara download Youtube Go berikut ini.
Seperti yang dijelaskan di atas, Youtube sudah resmi menghapus aplikasi Youtube versi lebih ringan ini dari Google Play Store. Meski begitu, kita masih bisa download Youtube Go dengan bantuan pihak ketiga, lho. Bagaimana caranya?
Sebelumnya, perlu diketahui bahwa Youtube Go adalah aplikasi keluaran Youtube namun dengan versi lebih ringan sehingga tak memberatkan ponsel-ponsel yang hanya memiliki kapasitas RAM kecil.
Namun, seiring berkembangnya teknologi, ponsel murah buatan terbaru kini sudah dibekali dengan kapasitas penyimpanan besar, sehingga penggunanya bisa mengunduh aplikasi Youtube versi standar.
Itulah sebabnya, Youtube kemudian menghapus aplikasi ini dari Google Play Store. Itu artinya Youtube Go kini tak bisa lagi diunduh dan di-update seperti sebelumnya.
Cara Download Youtube Go
Merangkum berbagai sumber, kita masih bisa mengunduh Youtube Go dengan aplikasi bantuan alias pihak ketiga seperti APK Pure yang dapat melakukan unduhan dalam bentuk APK. Berikut langkah-langkahnya:
- Masuk ke situs APK Pure melalui Google Chrome
- Pilih menu Search yang disimbolkan dengan kaca pembesar di kanan atas
- Ketik Youtube Go lalu tekan Enter
- Setelah Youtube Go muncul di layar, tekan Download APK
- Pastikan mengunduh YouTube Go versi terkini
- Tekan Download anyway pketika pop-up peringatan muncul
- Tunggu hingga proses selesai
- Buka file APK Youtube Go di ponsel yang biasanya bisa ditemui di folder Download
- Lalu tekan Install
Sebagai informasi, peringatan yang muncul sebelum proses mengunduh terjadi karena sistem ingin memperingatkan pengguna bahwa file bukan dari Play Store sehingga keamanannya tak dijamin oleh Google sehingga penggunanya harus hati-hati karena rentan disusupi malware maupun virus.
Setelah aplikasi terpasang, kini kita bisa menikmati video seperti di Youtube seperti biasa. Aplikasi ini juga memberi pilihan kualitas video yang akan dijalankan dari tiga pilihan utama yaitu Data Saver, Standard Quality, dan High Quality.
Baca Juga: 4 Cara Download Video YouTube di HP Tanpa Aplikasi, Praktis dan Mudah
JIka ingin memakai kuota internet yang sangat hemat, maka kita bisa menggunakan Data Saver namun jika ingin videonya berkualitas tinggi, bisa memilih video dengan High Quality.
Itulah cara download Youtube Go. Selamat mencoba ya!
Kontributor : Rima Suliastini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Pelantikan Februari, Satu Nama Kuat Calon Wamenkeu Sudah 'Sowan' ke Purbaya
-
Pesan Tegas Komisi III DPR: Keadilan di Atas Kepastian Hukum, Kasus Hogi Minaya Wajib Dihentikan
-
Sudah Temui Sudrajat Pedagang Es Jadul, Komandan Kodim: Masalah Selesai Secara Kekeluargaan
-
Akui Salah Terapkan Pasal di Kasus Hogi Hinaya, Kapolresta Sleman Minta Maaf kepada Rakyat Indonesia
-
Buruh Jakarta Masih Ngotot Tolak Gaji Rp5,7 Juta, Pramono Anung: Urusan UMP Sudah Selesai!
-
KPK Periksa Seorang Pegawai BUMN dalam Dugaan Korupsi Pengadaan Digitalisasi SPBU Pertamina
-
Ada Demo di Depan Kantor Wapres Kebon Sirih, Massa Aksi: Ijazahmu Mana?
-
Satpol PP DKI Bakal Gelar Operasi Senyap Sasar Peredaran Tramadol di Jakarta
-
Berawal dari Teguran, Warga Cengkareng Justru Jadi Korban Keganasan Pencuri Kabel
-
Anggota Komisi III DPR 'Semprot' Kapolres Sleman: Kalau Saya Kapolda, Anda Sudah Saya Berhentikan