Suara.com - Kabar soal rencana pertemuan antara Ketum Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh dengan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tengah menjadi sorotan.
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra pun buka suara mengenai hal tersebut.
Mengutip Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, Herzaky membenarkan dan memberikan konfirmasi soal rencana pertemuan dua orang penting partai NasDem dan Demokrat itu.
“Memang benar ada rencana pertemuan Ketum PD Mas AHY dan Ketum Nasdem Pak Surya Paloh, sebelum Mas AHY ke Berlin, Jerman,” jelas Herzaky dalam keterangan resmi yang diterima redaksi wartaekonomi.co.id, Rabu (26/10/22).
Desas-desus yang beredar menyebut bahwa pertemuan itu akan membahas terkait calon wakil presiden atau pasangan untuk Anies Baswedan dalam Pilpres 2024 mendatang.
Namun, Herzaky membantah desas-desus tersebut. Dirinya mengungkapkan bahwa pertemuan Surya Paloh dengan AHY sama sekali tak berkaitan dengan isu yang beredar.
Herzaky menjelaskan bahwa pertemuan Surya Paloh dan AHY lebih bersifat internal dan kekeluargaan.
"Sifatnya lebih ke pertemuan kekeluargaan saja. Silaturahmi internal,” ungkap Herzaky.
Menurut penuturannya, hubungan antara kedua pemimpin partai itu sudah seperti keluarga.
Baca Juga: Nafa Urbach: Aku Kristen, Nanti Akan Ngobrol Bareng Anies Baswedan
Surya Paloh dihormati oleh AHY karena dianggap tokoh senior di perpolitikan nasional, sosok king maker di 2004, 2014, dan kemungkinan di 2024 ini. Sama halnya dengan Surya Paloh yang menaruh respek kepada AHY.
“Begitu pula Pak Surya Paloh, sangat respek dan mengapresiasi perjalanan politik AHY yang berhasil melakukan transformasi di Partai Demokrat dalam dua setengah tahun terakhir,” terangnya.
Herzaky menegaskan bahwa karena pertemuan itu bersifat kekeluargaan, maka dia tak bisa membeberkan banyak soal pembahasan dalam pertemuan tersebut ke publik.
“Namanya pertemuan kekeluargaan dan internal, tentunya tidak banyak yang bisa kami ungkap ke publik. Begitu pula dengan rencana tempat dan waktu,” pungkasnya.
Seperti yang diketahui, kedekatan antara 3 partai NasDem-Demokrat-PKS dikabarkan tengah membentuk koalisi.
Hal itu dikabarkan dibentuk sebagai 'kendaraan' politik untuk Anies Baswedan sebagai bakal capres untuk maju ke kontestasi 5 tahunan itu.
Tag
Berita Terkait
-
Nafa Urbach: Aku Kristen, Nanti Akan Ngobrol Bareng Anies Baswedan
-
Diundang AHY, Surya Paloh: Ada Waktu Janjian Makan Shabu-shabu
-
Raja Juli Antoni Beretemu Ketum Projo Dan Nyatakan PSI Adalah Pro Joko Widodo
-
Dukung Ganjar Pranowo, FX Hadi Rudyatmo Disanksi Peringatan Keras: Begini Jawabnya....
-
Ganjar dan Anies Sama-sama Sempat Jadi Pilihan NasDem, Tapi...
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
DPRD DKI Dukung Pramono Tambah Rute LRT hingga PIK2: Perkuat Konektivitas di Utara Jakarta
-
Pemangkasan TKD Diprotes Gubernur, Sultan Sebut Itu Bentuk Kepedulian dan Tanggung Jawab Politik
-
Atraksi Binturong 'Berkaki Lima' Jadi Primadona di Malam Perdana Ragunan Zoo
-
Antusiasme Pengunjung Ragunan Malam di Luar Dugaan, Kadis Pertamanan: Saya Kaget!
-
Uji Coba Wisata Malam Ragunan: Nostalgia Masa Kecil di Bawah Bintang!
-
93 KK di Kampung Nelayan Indramayu Mendapatkan Layanan Sambung Listrik Gratis dari PLN
-
Modal Rp 20 Ribu, Pria Ini Bikin Geger Pasar Malam Usai Sabet Dua Sepeda Listrik Sekaligus
-
Mengenang Kejayaan Grand Mall Bekasi, Dulu Primadona Kini Sepi Bak Rumah Hantu
-
4 Fakta Tutupnya Grand Mall Bekasi, Kalah Saing hingga Tinggalkan Kenangan Manis
-
Agustina Wilujeng: Kader Posyandu Adalah Garda Terdepan Kesehatan Warga Semarang