Suara.com - Nama Tifauzia Tyassuma atau biasa dikenal dokter Tifa belakangan santer dibicarakan oleh publik usai mempertanyakan keaslian ijazah Presiden Joko Widodo.
Meskipun bukan bidangnya, dokter Tifa sering kali mengoceh soal politik. Kini, wanita bergelar dokter ini mengaku sedang didekati beberapa partai politik.
Hal ini diungkapkan oleh dokter Tifa saat berbincang-bincang dengan Refly Harun.
Saat itu, Refly bertanya, apakah sudah ada partai politik yang mulai melirik dokter Tifa.
"Beberapa sudah melakukan approach, pendekatan segala macam," jawab dokter Tifa seperti dikutip Suara.com melalui unggahan kanal YouTube Refly Harun.
Relfy lantas iseng bertanya, apakah partai tersebut adalah Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Dokter Tifa pun langsung menampik, kata dokter Tifa, PSI tidak mungkin tertarik kepadanya.
"Itu yang jelas enggak. Pasti mereka tidak tertarik dengan saya," lanjut dokter Tifa.
Dalam dialog ini, dokter Tifa membeberkan alasan mengapa dirinya sering membahas soal isu-isu politik.
Baca Juga: Utak-atik Cawapres Ideal: Setelah Bertemu Anies, AHY Bertemu Surya Paloh
"Saya ingin memberikan semacam pendidikan kepada kita semua, umat atau rakyat Indonesia bahwa kita itu zoon politicon. Kita adalah stakeholder paling utama dari sebuah negara. Keberlangsungan dari sebuah negara, kita menjadi jadi negara mau sampai kapan itu sebetulnya terletak dari rakyatnya sebagai rakyat tertinggi," tuturnya.
Dokter Tifa Ngaku Teman Anies Baswedan
Kini dokter Tifa menyebutkan bahwa dia adalah teman kecil dari mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Sama-sama besar di Yogyakarta, dokter Tifa menyebutkan bahwa dia berteman dengan Anies sejak kecil, mereka juga satu sekolah saat SMA.
"Sebenarnya kalau sama Mas Anies itu enggak satu SMA saja, kami kenal baik dan temenan itu sejak kecil, karena Jogja itu kan kecil, kemudian mereka tertapis secara selektif," ungkap dokter Tifa dala, perbincangan di kanal YouTube Refly Harun.
"Nah saya sama Anies kenal karena kita sama-sama berprestasi, kemudian dari SMP, meski SMP kami saling bersaing tapi kita berkumpul dalam anak-anak interseleksi, terus kita SMA bareng, lalu kuliahnya beda lagi, tapi kita sudah satu society lah," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Utak-atik Cawapres Ideal: Setelah Bertemu Anies, AHY Bertemu Surya Paloh
-
Duh! Jelang Pemilu 2024, Warga Banyumas Tiba-tiba Terdaftar Sebagai Anggota Partai Tanpa Izin
-
Bertemu Surya Paloh Lagi, AHY: Mau Makan Siang dan Ngobrol-ngobrol
-
Anies Harus Sabar Tunggu 'Pasangannya', Rencana Pertemuan AHY dan Surya Paloh Ternyata untuk Ini
-
Ganjar dan Anies Sama-sama Sempat Jadi Pilihan NasDem, Tapi...
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Usai Bermalam di IKN, Prabowo Tinjau Progres Pembangunan Ibu Kota Nusantara
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air