Suara.com - Koalisi Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga kini belum mendeklarasikan siapa bakal calon presiden dan calon wakil presiden yang akan maju dalam Pilpres 2024.
Kedua partai ini tampaknya masih bernegoisasi terkait siapa nama yang paling cocok dan mampu memenangkan kontestasi Pilpres mendatang.
Berkaitan dengan keputusan Gerindra dan PKB yang belum mendeklarasikan capres-cawapres, Direktur Eksekutif Indikator Politik, Burhanuddin Muhtadi, mengungkapkan dua kemungkinan yang menjadikan dua partai tersebut belum deklarasi.
Menurutnya, salah satu alasan mengapa kedua partai belum mendeklarasikan capres-cawapres karena Gerindra dan PKB masih bernegoisasi dalam memilih cawapres.
"Yang menjadi isunya sepertinya cawapresnya. Jadi apakah cawapres yang diusulkan PKB itu cocok atau tidak untuk mumpuni kriteria winning ticket bukan losing ticket," kata Burhanuddin seperti dikutip melalui acara Sapa Indonesia Malam yang tayang di kanal YouTube KOMPASTV pada Minggu (30/10/22).
Selain itu, menurutnya, Gerindra dan PKB masih menunggu partai lawan untuk mendeklarasikan masing-masing nama yang akan maju dalam pesta demokrasi mendatang.
Hal ini merupakan strategi dari Gerindra dan PKB agar dapat memilih cawapres yang kemungkinan bisa menjadikan partainya menang dalam Pilpres 2024.
"Kedua, itu berkaitan dengan strategi. Karena lawan belum muncul, maka kalau misalnya lawan sudah muncul, siapa misalnya pasangan yang mungkin akan menjadi penantang Pak Prabowo, maka cawapresnya bisa disesuaikan," lanjutnya.
Prabowo Hadiri Acara PKB Road to Election
Pantauan Suara.com, Partai Keadilan Bangsa (PKB) menggelar acara Road to Election 2024 di Tennis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Selatan, Minggu (30/10/22) kemarin.
Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto yang diketahui sudah membentuk koalisi bersama PKB untuk Pemilu 2024 bernama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.
Dalam acara ini, Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar akan menyampaikan pidato kepada para kader PKB. Isinya adalah mengenai arahan serta persiapan PKB menuju Pemilu 2024.
Begitu juga dengan Prabowo nantinya akan menyampaikan pidato politik di hadapan Muhaimin dan para kader PKB.
Tag
Berita Terkait
-
Pencalonan Ganjar Masih Penuh Fantasi, PDIP Malah Diduga Sudah Siapkan Pasangan Buat Puan: Dari Prabowo hingga Tokoh NU
-
Prabowo Subianto Ngaku Tak Ingin Jadi Presiden di Atas Perpecahan Bangsa, Apa Maksudnya?
-
Isu Jokowi Ketum PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo Sebut Ada Penumpang Gelap Sengaja Adu Domba
-
Ganjar Pranowo-Ridwan Kamil Disebut Pasangan Menjanjikan, Tapi Sandiaga Uno Malah Dianggap Punya Nilai Plus Ini..
-
Pengamat: Duet Pilpres Ganjar Pranowo-Ridwan Kamil Sangat Menjanjikan, Tapi...
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Di Bawah Presiden Baru, Suriah Ingin Belajar Islam Moderat dan Pancasila dari Indonesia
-
Prediksi FAO: Produksi Beras RI Terbesar Kedua di Dunia, Siapa Nomor Satu?
-
Biaya Sewa Kios Pasar Pramuka Naik 4 Kali Lipat, Pramono Anung Janji Tak Ada Penggusuran!
-
Swasembada Pangan! Mentan: InsyaAllah Tak Impor Beras Lagi, Mudah-mudahan Tak Ada Iklim Ekstrem
-
Indonesia Jadi Prioritas! Makau Gelar Promosi Besar-besaran di Jakarta
-
Cak Imin Bentuk Satgas Audit dan Rehabilitasi Gedung Pesantren Rawan Ambruk
-
Semarang Siap Jadi Percontohan, TPA Jatibarang Bakal Ubah Sampah Jadi Energi Listrik
-
Ragunan Buka hingga Malam Hari, Pramono Anung: Silakan Pacaran Baik-Baik
-
Skandal Robot Trading Fahrenheit: Usai Kajari Jakbar Dicopot, Kejagung Buka Peluang Pemecatan
-
Pengacara Nadiem: Tak Ada Pertanyaan Kerugian Negara di BAP, Penetapan Tersangka Cacat Hukum