Suara.com - Hari guru 2022 tanggal berapa? Mungkin pertanyaan itu banyak terbesit dibenak kita. Mengingat perjuangan pahlawan tanpa tanda jasa ini sangatlah luar biasa untuk kemajuan bangsa. Adanya mereka membuat anak-anak di seluruh wilayah Indonesia merasa terbantu dalam menggapai cita-cita.
Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November. Peringatan Hari Guru pada tahun ini telah menginjak yang ke-76. Tema Hari Guru Nasional 2022 kali ini adalah 'Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar'.
Guru menjadi ujung tombak dalam proses pendidikan semua generasi masa depan bangsa. Hal tersebut sesuai dengan tujuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan(Kemendikbudristek) melalui Program Merdeka Belajar. Program ini dilakukan untuk mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.
Asal-Usul Penetapan 25 Noveber Sebagai Hari Guru Nasional
Hari Guru di Indonesia pertama kali ditetapkan oleh Presiden Soeharto pada tanggal 25 November 1994 silam. Hari Guru secara resmi ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional. Penetapan tersebut sebagai bentuk penghormatan kepada para guru.
Pada tanggal 25 November juga bertepatan dengan lahirnya organisasi guru yaitu Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Lantas mengapa 25 November ditetapkan sebagai Hari Guru Nasional?
Saat sebelum kemerdekaan NKRI, para pegiat pendidikan di Tanah Air sudah telebih dulu mendirikan organisasi yang bernama Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB). Organisasi itu resmi didirikan pada tahun 1912.
Anggota PGHB ini berasal dari kalangan guru bantu, guru desa, kepala sekolah, dan juga pemilik bangunan yang bekerja di sekolah-sekolah. Seiring berjalannya waktu, keinginan untuk bisa merdeka dan mendirikan sebuah negara sendiri semakin kuat. Hal inilah yang membuat pengurus dan anggota PGHB kemudian mengubah nama organisasi itu menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI) pada tahun 1932.
Setelah memproklamirkan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945, para pengurus dan juga anggota PGI menginisiasi sebuah gelaran Kongres Guru Indonesia. Kongres tersebut bertepatan 100 hari setelah Indonesia merdeka, tepatnya pada 24 hingga 25 November 1945.
Kongres tersebut berlangsung di Kota Surakarta, Jawa Tengah. Kongres diadakan dengan tujuan untuk mengikrarkan dukungan guru-guru untuk NKRI. Saat itu, nama organisasi PGI pun kembali diperbarui menjadi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
PGRI dibentuk dengan tujuan, yakni:
1. Mempertahankan serta menyempurnakan Republik Indonesia.
2. Mempertinggi tingkat pendidikan dan juha pengajaran sesuai dengan dasar-dasar kerakyatan.
3. Membela hak dan nasi npara buruh umumnya, juga guru pada khususnya.
Mengingat jasa dan juga perjuangan yang telah dilakukan oleh para guru di Tanah Air, Pemerintah melalui Kepres Nomor 78 Tahun 1994 kemudian resmi menetapkan tanggal 25 November yang merupakan berdirinya PGRI sebagai Hari Guru Nasional.
Berita Terkait
-
Jadwal Libur Sekolah Akhir Tahun 2022: Jakarta, Jateng dan Bali Paling Lama!
-
20 Twibbon Hari Guru Nasional 2022, Pasang di Facebook, Instagram, dan WhatsApp
-
Mengulik Sejarah Hari Guru Nasional 25 November, Sejak Kongres Guru Indonesia 1945
-
20 Twibbon Hari Guru Sedunia 2022 Gratis, Upload Jadi Foto Profil IG, WA dan FB
-
Sejarah Hari Guru Sedunia yang Diperingati setiap 5 Oktober
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta