Suara.com - Kabar terbaru datang dari tanah Papua, belum lama ini diresmikan tiga provinsi baru di bagian paling Timur negara Indonesia ini. Provinsi baru di Papua ini adalah Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.
Dengan penambahan tiga provinsi baru di Papua ini, kini Indonesia memiliki 37 provinsi dari Sabang hingga ke Merauke. Sekilas mengenai tiga provinsi baru tersebut bisa Anda simak di poin-poin singkat berikut ini.
Provinsi ini tercantum dalam UU Nomor 14 Tahun 2022. dengan Ibu Kota Kabupaten Merauke, provinsi ini kemudian mencakup empat kabupaten besar di dalamnya. Mulai dari Kabupaten Merauke, Kabupaten Boven DIgoel, Kabupaten Mappi, dan Kabupaten Asmat.
Untuk batas wilayahnya sendiri, di bagian Utara adalah Kabupaten Nduga, Kabupaten Yahukimo, dan Kabupaten Pegunungan Bintang. Di bagian Timur adalah Papua Nugini, kemudian di bagian Selatan adalah Laut Arafura, dan di bagian Barat ada Kabupaten Mimika dan Laut Aru.
Pasca pembentukan provinsi baru ini, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian juga menunjuk Pejabat Gubernur untuk mengisi kelengkapan administrasinya. Untuk Provinsi Papua Selatan sendiri Pj Gubernur adalah atas nama Apolo Safanpo.
2. Provinsi Papua Tengah
Pembentukan Provinsi Papua Tengah tercantum dalam UU Nomor 15 Tahun 2022. Dengan Ibu Kota Kabupaten Nabire, wilayah Provinsi Papua Tengah meliputi Kabupaten Nabire, Kabupaten Puncak Jaya, Kabupaten Paniai, Kabupaten Mimika, Kabupaten Puncak, Kabupaten Dogiyai, Kabupaten Intan Jaya, dan Kabupaten Deiyai.
Berbicara mengenai batas wilayah, di bagian Utara wilayah ini berbatasan dengan Kabupaten Waropen, Kabupaten Mamberamo Raya, dan Teluk Cenderawasih. Di bagian Timur, ada Kabupaten Lanny Jaya, Kabupaten Nduga, Kabupaten Tolikara, dan Kabupaten Asmat. Kemudian di bagian Selatan adalah Laut Aru, dan di bagian Barat ada Kabupaten Kaimana dan Kabupaten Teluk Wondama.
Baca Juga: Ini Janji Tiga Pj Gubernur DOB Papua Setelah Dilantik Mendagri Tito Karnavian
Untuk Pj Gubernurnya sendiri dijabat oleh Ribka Haluk, sesuai dengan perintah dari Menteri Dalam Negeri.
Terakhir untuk Provinsi Papua Pegunungan, tercantum dalam UU Nomor 16 Tahun 2022. Ibu Kota dari provinsi ini adalah Kabupaten Jayawijaya, dan wilayahkan mencakup Kabupaten Jayawijaya, Kabupaten Pegunungan Bintang, Kabupaten Yahukimo, Kabupaten Tolikara, Kabupaten Mamberamo Tengah, Kabupaten Yalimo, Kabupaten Lanny Jaya, dan Kabupaten Nduga.
Untuk batas wilayahnya sendiri, provinsi ini akan dikelilingi oleh beberapa kabupaten lain, mulai dari Kabuapaten Mamperamo Raya, Kabupaten Sarmi, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Keero, negara Papua Nugini, Kabupaten Boven Digoel, Kabupaten Asmat, Kabupaten Puncak Jaya, Kabupaten Puncak, dan Kabupaten Mimika.
PJ Gubernurnya adalah Nikolaus Kondomo.
Itu tadi sekilas mengenai tiga provinsi baru di Papua yang secara resmi disahkan.
Tag
Berita Terkait
-
Ini Janji Tiga Pj Gubernur DOB Papua Setelah Dilantik Mendagri Tito Karnavian
-
Kerusuhan Dogiyai Papua Tengah, 82 Rumah Petak dan 6 Kantor Pemerintah Dibakar
-
Serka Iskan Dwi Wardana Ditembak Saat Patroli di Distrik Gome Kabupaten Puncak Papua Tengah
-
Patroli Aparat Keamanan Diserang TPNPB, Satu Prajurit TNI Alami Luka Tembak
-
Mahasiswa Papua Sambut Positif Program Papua Digital Academy
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Polda Metro Jaya Bakal Rilis Tentang Ledakan SMAN 72 Jakarta yang Lukai Puluhan Siswa
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Masjid Dipasang Garis Polisi, Begini Kondisi SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
-
Olah TKP Dinyatakan Rampung, Brimob Tinggalkan Lokasi, Polda Metro Jaya: Hasilnya Besok
-
Ledakan SMAN 72: Prabowo Beri Peringatan Keras! Ini Pesannya...
-
Ketua MPR: Tidak Ada Halangan bagi Soeharto untuk Dianugerahi Pemerintah Gelar Pahlawan Nasional
-
Misteri Ledakan SMA 72 Jakarta: Senjata Mainan Jadi Petunjuk Kunci, Apa yang Ditulis Pelaku?
-
Ledakan SMA 72 Jakarta: Pelaku Pelajar 17 Tahun, Kapolri Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Ledakan SMAN 72: Polisi Sebut 54 Siswa Terdampak, Motif Masih Didalami
-
Ledakan di SMAN 72 Jakarta Lukai 39 Siswa, Enam Orang Luka Berat