Suara.com - Pada akhir tahun 2022 ini, banyak daerah di Indonesia yang mengalami cuaca cukup ekstrim. Di bagian pesisir merasakan angin yang cukup besar, kemudian di perkotaan cuaca yang tidak menentu, kira-kira bagaimana prediksi cuaca malam tahun baru 2023 nantinya?
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika sebenarnya telah merilis perkiraan cuaca di Indonesia secara umum, mulai tanggal 25 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023. jelas, momen Malam Tahun Baru 2023 juga masuk dalam prediksi ini.
Lalu bagaimana prakiraan cuaca di malam tahun baru 2023 mendatang?
Prediksi BMKG untuk Cuaca Tahun Baru 2023
Jika mengacu pada rilisannya, diramalkan kondisi hujan lebat hingga sangat lebat masih akan terjadi selama periode Natal 2022 ini. Seperti yang mungkin dirasakan Anda yang berada di area Jakarta dan sekitarnya, hujan telah turun selama beberapa hari belakangan.
Hal ini masih akan terjadi beberapa hari kedepan, disebabkan adanya peningkatan kecepatan angin permukaan di wilayah Indonesia bagian barat dan selatan. Di waktu yang sama, peningkatan potensi awan hujan di sekitar pulau Kalimantan, Jawa, Sumatera, Bali, hingga Nusa Tenggara juga terjadi.
Prakiraan Cuaca antara 25 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023
BMKG juga merilis beberapa daerah yang patut waspadai cuaca buruk selama periode sepekan ke depan, sehingga dapat menerapkan langkah tepat agar menjamin keamanan semua orang. Berikut daftarnya.
1. Potensi Hujan Lebat dan Sangat Lebat
Mulai dari daerah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, NTT, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, hingga ke area Maluku.
2. Potensi Hujan Sedang hingga Lebat
Mulai dari area Aceh, Lampung, Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Maluku Utara, Papua Barat, hingga area Papua.
Area-area tersebut menjadi highlight dari prediksi yang dirilis oleh BMKG, dan diharapkan menjadi perhatian untuk seluruh warga yang berada di area tersebut. Jika tidak ada kegiatan mendesak, ada baiknya berada di rumah saja, atau senantiasa membawa payung dan mantel saat harus bepergian keluar rumah.
Tidak sedikit kemudian acara yang harus berhadapan dengan ramalan cuaca ini. Jika prediksi dari BMKG tepat, maka malam pergantian tahun 2022 ke 2023 juga akan diguyur hujan secara merata. Maka dihimbau untuk Anda yang memiliki agenda di luar rumah, mempertimbangkan kembali hal ini.
Itu tadi sekilas mengenai prediksi cuaca malam tahun baru 2023 yang bisa disampaikan dalam artikel singkat ini. Semoga menjadi artikel yang berguna untuk Anda, dan selamat melanjutkan aktivitas berikutnya!
Berita Terkait
-
Waspada! Jawa Timur Berpotensi Diguyur Hujan Lebat, Ini Penjelasan BMKG
-
35 Pohon Tumbang di Denpasar Akibat Cuaca Ekstrem, Satu Korban Meninggal Dunia
-
Tol Bocimi Seksi 2 Mulai Dilintasi Pengendara
-
Libur Natal, Puncak Diserbu Wisatawan
-
Diterjang Angin Kencang, Atap Puluhan Rumah di Sumberagung Banyuwangi Rusak
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini