Suara.com - Nasib tragis menimpa seorang santri yang masih belia di Pondok Pesantren Al Berr Pasuruan berinisial INF. Bocah 13 tahun itu dibakar oleh seniornya berinisial MHM usai dituduh mencuri uang.
Mirisnya, aksi pembakaran oleh santri senior di salah satu Ponpes Pasuruan itu terjadi saat malam tahun baru 2023 lalu, tepatnya pada Sabtu (31/12/2022) malam.
Melansir Mamagini (jaringan media Suara.com), peristiwa tragis itu bermula saat MHM menuduh yuniornya INF mencuri uang miliknya. Ia menghampiri INF yang ada di kamarnya sembari marah-marah.
Saat itulah, MHM melemparkan botol berisi bensin ke dinding dekat korban. Tak ayal botol yang dilempar pecah dan bensin tumpah membasahi korban.
Tak berhenti di situ, aksi keji MHM dilanjutkan dengan menyalakan korek api ke tubuh korban. Akibatnya, tubuh INF seketika terbakar.
"INF mengalami luka bakar di tubuh dan bagian punggungnya." ujar Kasatreskrim Polres Pasuruan AKP Farouk Ashadi Haiti dikutip, Selasa (3/3/2023).
INF pun segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif. Sementara pelaku saat ini telah diamankan pihak kepolisian.
Kabar santri senior membakar juniornya ini pun menghebohkan warganet. Mayoritas geram dengan ulah pelaku yang tega membakar juniornya sendiri.
"Ini sudah kriminal, bukan lagi kenakalan remaja jadi harus ditindak tegas" ujar seorang netizen.
Baca Juga: Hari Kematian Menanti, Ini Perjalanan Kasus Herry Wirawan Si Pemerkosa 12 Santriwati
"Bentar... Benar ini di pesantren??? Selama ini ngaji apaan?" timpal netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Hari Kematian Menanti, Ini Perjalanan Kasus Herry Wirawan Si Pemerkosa 12 Santriwati
-
5 Fakta Santri Dituduh Curi Uang Lalu Dibakar Seniornya, Ponpes: Itu Kecelakaan
-
'Selama Ini Ngaji Apaan' Malam Tahun Baru Santri Senior Bakar Junior Gegara Dituduh Mencuri
-
Avanza Merah Kabur Usai Tabrak Orang Hingga Tewas di Pasuruan
-
Santri Tasikmalaya Zai Tiktok Viral: Konten-Konten Dakwah dan Ngajinya Disukai Kaum Milenial, Inilah Profilnya
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Rhenald Kasali: Kita Hidup di Abad Ketidakpastian, Saat Perasaan Menggerakkan Dunia Digital
-
Banjir Ganggu Transjakarta Pagi Ini, 3 Rute Dialihkan dan Sejumlah Halte Tak Terlayani
-
Menag Nasaruddin Umar: NU Pesantren Besar, Kuat karena Akhlak dan Moderasi
-
Prabowo Batal Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU di Istora, Rais Aam Juga Tak Hadir
-
Rhenald Kasali Ingatkan Media: Jangan Jadi Budak Algoritma, Engagement Bisa Pengaruhi Kebijakan
-
PBNU Dukung Langkah RI Masuk Board of Peace, Gus Yahya: Demi Masa Depan Palestina
-
Air Mulai Surut, Tapi Jakarta Belum Sepenuhnya Aman: 30 RT Masih Dikepung Banjir
-
Jokowi ke Makassar, Pidato di Rakernas PSI: Ada Kejutan Soal Posisi Strategis?
-
Warga Kampung Sawah Gelar Aksi Tolak Hiburan Malam Party Station
-
Akhir Pekan Basah, BMKG Rilis Peringatan Dini Waspada Hujan di Jakarta