Suara.com - Ketua Hakim persidangan obstruction of justice kasus Pembunuhan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat, Ahmad Suhel, tiba-tiba menunda sidang karena mengaku dirinya ingin buang air kecil ke toilet.
Momen itu terjadi ketika Hakim Suhel memeriksa Ferdy Sambo sebagai saksi untuk terdakwa Hendra Kurniawan, Agus Nurpatria, dan Arif Rahman Arifin di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada Kamis (5/1/2023) malam.
Awalnya Hakim Suhel sempat bertanya kepada jaksa penuntut umum (JPU) apakah masih ada hal-hal yang ingin ditanyakan kepada Sambo.
Jaksa mengaku masih ada hal yang ingin ditanyakan kepada Sambo. Namun begitu, Hakim Suhel mewanti-wanti agar jaksa tidak mengulang pertanyaan yang sudah disampaikan sebelumnya.
"Apa yang sudah ditanyakan jangan ditanyakan lagi ya. Walaupun dalam bentuk kalimat yang beda, tapi maksudnya sama, nggak usah. Saya kebelet kencing soalnya ini. Mau saya skors nggak enak juga. Skors dulu lah ya? Kencing batu pula nanti," kata Hakim Suhel.
Sontak, ucapan hakim itu membuat para hadiri sidang tertawa.
"Skors terlebih dahulu," sambung Hakim Suhel.
Setelahnya, Suhel terlihat berdiri meninggalkan ruangan sidang. Sidang diputuskan ditunda selama 5 menit.
Sementara Hendra dan Agus tampak ikut keluar dan ikut mengantre di toilet. Sementara itu, Sambo tampak tetap di ruang sidang sambil minum air putih.
Usai lima menit, Hakim Suhel kembali melanjutkan persidangan. Jaksa kemudian mendapat giliran untuk bertanya kepada Sambo.
Berita Terkait
-
Sensinya Ferdy Sambo Respon Bharada E yang Diperintah Bunuh Brigadir Yosua: Richard Kok Kamu Dengar Sih!
-
Resmi Diperpanjang 30 Hari, Sambo Cs Ditahan hingga 6 Februari 2023
-
Akui Salah Tembak Brigadir J, Richard Eliezer: Kalau Waktu Bisa Diputar Kembali
-
Waspada! 5 Pemicu Kencing Manis yang Jarang Disadari, Milenial Wajib Tahu!
-
Akui Percaya Diri Saat Bikin Skenario Licik Pembunuhan Brigadir Yosua, Ferdy Sambo: Saya Lupa Saya Siapa Waktu itu
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram