Suara.com - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono bersama Kepala Staf TNI dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan memainkan wayang orang dengan lakon Pandawa Boyong di Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (15/1/2023) malam.
Yudo menjelaskan pagelaran seni kebudayaan ini digelar berkolaborasi dengan Laskar Indonesia Pusaka (LIP) yang didirikan oleh Jaya Suprana dan grup Wayang orang Bharata dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudera TNI Angkatan Laut.
Dalam lakon Pandawa Boyong, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono akan memerankan tokoh Bima Sena, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Prabu Puntadewa, Kasal Laksamana Muhammad Ali sebagai Batara Baruna, Kasad Jenderal Dudung Abdurachman sebagai Batara Brama, Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo sebagai Resi Abayasa, dan Ketua Umum Dharma Pertiwi sekaligus Istri Yudo, Vero Yudo Margono sebagai Dewi Nagagini.
"Ini baru pertama kali dalam sejarah kita hadir bersama-sama ikut dalam kesenian wayang orang ini," kata Yudo sebelum pertunjukan dimulai di Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat.
Yudo menyebut total personel yang ikut dalam pagelaran wayang orang ini mencapai 450 orang. Selain TNI dan Polri ada pula artis Choky Sitohang yang berperan sebagai Arjuna, Marcella Zalianty sebagai Dewi Arimbi, dan Putri Khairunnisa sebagai Dewi Gendari.
"Dengan pagelaran ini harapan kita semuanya seluruh masyarakat Indonesia dapat menonton dan terhibur juga dapat melestarikan budaya asli Indonesia yaitu wayang orang. Jadi sekaligus ini juga sinergitas TNI-Polri selain menjaga kedaulatan keamanan dan melindungi tumpah darah Indonesia juga sinergitas TNI-Polri untuk melestarikan budaya asli Indonesia," ujarnya.
Yudo mengaku telah menyiapkan pagelaran wayang orang Pandawa Boyong ini sejak tiga bulan terakhir.
"Jadi saksikan pagelaran wayang orang Pandawa Boyong ini sampai akhir cerita. Kalau ada yang tidak ketawa nanti perlu besok cek ke dokter," pungkas Yudo.
Baca Juga: Kasus KDRT Venna Melinda, Komedian Nunung Hanya Bisa Mendoakan
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar
-
Jalur Kedunggedeh Normal Lagi Usai KA Purwojaya Anjlok, Argo Parahyangan Jadi Pembuka Jalan
-
Menjelang HLN ke-80, Warga Aek Horsik Tapanuli Tengah Akhirnya Nikmati Listrik Mandiri
-
Isi Rapor SMA Ferry Irwandi Dibuka, 40 Hari Tak Masuk Sekolah Tapi Jadi Wakil Cerdas Cermat
-
Pesan Terakhir Pria di Lubuklinggau Sebelum Tenggak Racun: Aku Lelah, Terlilit Utang Judol
-
Curanmor di Tambora Berakhir Tragis: Tembak Warga, Pelaku Dihajar Massa Hingga Kritis!
-
Bantu Ibu Cari Barang Bekas, Anak 16 Tahun di Lampung Putus Sekolah, Ini Kata Kemen PPPA!
-
Sidak Gabungan di Lapas Karawang, Puluhan Ponsel Disita dari Blok Narapidana
-
Bromance di KTT ASEAN: Prabowo Dipeluk Erat PM Malaysia, Tertawa Lepas Bak Kawan Lama