Suara.com - Menjadi Ketua PSSI tentunya memiliki prestige tersendiri. Oleh karenanya, ada banyak kandidat yang mencalonkan diri sebagai calon ketua PSSI saat posisi itu dibuka pendaftarannya. Nah, kamu mau tahu apa saja syarat menjadi ketua PSSI?
Baru-baru ini, bursa calon Ketua PSSI memanas setelah sejumlah tokoh ternama mendaftarkan dirinya. Mereka adalah Erick Thohir dan La Nyalla. Jika sudah mendaftarkan diri tentu, keduanya sudah melengkapi dokumen dan syarat menjadi ketua PSSI.
Lantas apa saja syarat menjadi ketua PSSI? Cek informasinya di bawah ini.
Syarat umum menjadi ketua PSSI
Jika kamu mau menjadi ketua PSSI, kamu harus bisa memenuhi persyaratan sebagai berikut ini.
- Melampirkan surat pernyataan bebas terpidana, integrity check berupa Komdis PSSI dan SKCK.
- Usia minimal 30 tahun saat mendaftar.
- Mempunyai pengalaman mengelola sepakbola selama lima tahun.
- Aktif dalam persepakbolaan Indonesia. Keaktifan ini dapat dibuktikan dengan surat dukungan atau surat rekomendasi dari anggota PSSI. Lalu surat tersebut ditandatangani oleh pihak berwenang di PSSI.
- Berilmu pengetahuan tentang sepakbola Indonesia termasuk hukum-hukum sepak bola.
- Memiliki kemampuan dan kecakapan untuk mengembangkan program PSSI.
- Bisa membentuk program PSSI sejalan dengan program FIFA dan AFC.
Persyaratan Individual
Selain persyaratan umum seperti disebutkan di atas. Kamu juga harus dapat memenuhi persyaratan individual sebagai berikut.
- Menyerahkan pas foto berwarna background 4x6 sebanyak 4 lembar.
- Menyerahkan curriculum vitae yang menyatakan aktif selama 5 tahun dalam bidang persepakbolaan Indonesia.
- Menyerahkan portofolio disahkan oleh anggota PSSI atau pihak berwenang dari PSSI
- Dapat menyerahkan fotocopy KT atau identitas diri lainnya.
- Menyerahkan surat keterangan catatan kepolisian (SKCK).
- Menyerahkan surat keterangan tidak pernah dihukum pidana.
- Menyerahkan surat hasil pemeriksaan integritas dari Komdis PSSI
- Menyerahkan formulir A-2.
Erick Thohir Mendaftar Jadi Ketum PSSI
Menteri BUMN Erick Thohir ternyata juga tertarik mendaftar sebagai bakal calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.
Hal itu sudah dikonfirmasi oleh Anggota Komite Eksekutif (EXCO) PSSI. Formulir pendaftaran Erick Thohir sudah diserahkan kembali ke kantor PSSI di lantai 6 GBK Arena, Jakarta.
Baca Juga: Adu Harta Kekayaan Erick Thohir Vs La Nyalla, Bakal Bersaing Rebut Kursi Ketua Umum PSSI
Sebelumnya, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI La Nyalla Mattaliti sudah mendaftarkan diri. La Nyalla sendiri diketahui merupakan orang yang sudah berpengalaman di PSSI. Ia pernah menjabat sebagai ketua umum PSSI pada tahun 2015.
Sementara Erick Thohir dikenal sebagai orang yang aktif dalam bisnis sepakbola sampai ke kancah internasional. Itu karena dia pernah memiliki klub terbesar di Eropa, Inter Milan. Ia juga pernah menjadi bos Mahaka Sport dan menggelar Piala Presiden pada tahun 2015.
Kompetisi Piala Presiden sendiri diadakan untuk mengisi kekosongan kompetisi sepakbola. Penyebabnya PSSI kena saksi dari FIFA dan tak boleh melalukan aktifitas persepakbolaan di tanah air.
Demikian itu informasi syarat jadi ketua PSSI. Siapa yang bakal terpilih menjadi ketua PSSI periode terbaru? Apakah Erick Thohir atau La Nyalla?
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Gibran Wakilkan Pidato Presiden di KTT G20, Ini Alasan Prabowo Tak Pergi ke Afrika Selatan
-
Profil Irjen Argo Yuwono: Jenderal Kepercayaan Kapolri Ditarik dari Kementerian Buntut Putusan MK
-
Hadiri KTT G20 di Afsel, Gibran akan Berpidato di Depan Pemimpin Dunia
-
KPK Buka-bukaan Asal Duit Rp300 M di Kasus Taspen: Bukan Pinjam Bank, Tapi dari Rekening Penampungan
-
Harapan Driver Ojol Selepas Nasib Mereka Dibahas Prabowo dan Dasco di Istana
-
Analis: Masa Depan Politik Budi Arie Suram Usai Ditolak Gerindra dan PSI
-
Soal Anggota Polri Aktif di Kementan, Menteri Amran: Justru Sangat Membantu
-
Pigai Ajak Publik Gugat UU KUHAP ke MK Jika Khawatir dengan Isinya: Kami Dukung, Saya Tidak Takut!
-
KPK Ungkap Alasan Bobby Nasution Belum Dihadirkan di Sidang Korupsi Jalan Sumut
-
Tak Bayar Utang Pajak Rp25,4 Miliar, DJP Sandera Pengusaha Semarang: Ini Efek Jera!