Suara.com - Linda Pujiastuti yang namanya turut terseret dalam kasus peredaran narkoba Teddy Minahasa pun menjadi sorotan. Pasalnya, Linda alias Anita Cepu ini mengaku sebagai istri siri Irjen Teddy Minahasa.
Berkaitan dengan hal itu, muncul beragam pertanyaan terkait siapa Linda Pujiastuti yang ngaku istri siri Irjen Teddy Minahasa. Berikut penjelasannya lengkap.
1. Resepsionis Hotel Classic Pecenongan
Linda Pujiastuti alias Linda Cepu alias Anita Cepu adalah sosok wanita yang pernah bekerja sebagai resepsionis di Hotel Classic Pecenongan, Jakarta. Pada 2005, Linda berkenalan dengan Teddy Minahasa yang datang ke hotel tersebut bersama teman-temannya untuk spa.
2. Informan Polisi
Selain itu, Linda Pujiastuti juga mengaku sebagai informan polisi tentang masalah peredaran narkoba. Linda mengaku kerap memberi informasi terkait penyelundupan narkoba dari luar negeri ke Indonesia. Hal ini disampaikan pada sidang kasus peredaran narkoba Teddy Minahasa di Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada Senin (27/2/23).
3. Mengaku Istri Siri Teddy
Tak hanya itu, Linda Pujiastuti juga mengaku merupakan istri siri Teddy Minahasa. Hubungan keduanya sempat pasang surut dan pernah putus komunikasi.
Akhirnya, Linda Pujiastuti dan Teddy Minahasa menjalin kembali hubungan mereka pada 2019. Pada saat itu, keduanya bertemu sekaligus Linda menginformasikan terkait peredaran narkoba berupa 2 ton sabu-sabu.
Namun, Linda juga mengklaim operasi itu memang sengaja digagalkan oleh Teddy. Pasalnya, Teddy ingin menyisihkan sabu sebesar 100 kilogram.
Bukti lainnya yakni, Linda Pujiastuti mengaku kerap tidur bersama Teddy Minahasa di kapal. Namun Linda tak menjelaskan kronologi dan waktu kejadian tersebut.
"Kami setiap hari di kapal tidur bersama dan saya sempat minta maaf beliau jawabnya 'tidak apa, lain kalau ada proyek lagi kita kerjakan. Cari yang gampang saja'. Mohon maaf ini harus saya utarakan," kata Linda.
Namun, Teddy Minahasa menyangkal hubungan tersebut. Teddy justru menegaskan dugaan itu hanyalah konspirasi.
4. Kenal dengan Mantan Kapolsek Kalibaru Komisaris Polisi Kasranto
Kemudian, Linda Pujiastuti juga mengenal Kapolsek Kalibaru Komisaris Polisi Kasranto sejak 2000. Hubungan keduanya adalah teman dan sering berkontak. Kasranto juga menyampaikan bahwa ia kerap memanggil Linda Pujiastuti dengan sebutan Mami.
Berita Terkait
-
Chat Irjen Teddy Minahasa Ke AKBP Dody Minta BB Sabu Diganti 'Trawas' Ditampilkan Di Persidangan, Ini Kata Saksi Ahli
-
Ahli Bahasa Dan Digital Forensik Bakal Bersaksi Di Sidang Narkoba Irjen Teddy Minahasa Hari Ini
-
Deretan Pengakuan Anita Cepu Di Sidang Sabu: Jadi Informan Hingga Klaim Sering Bobok Bareng Irjen Teddy Minahasa
-
Ragam Pembelaan Teddy Minahasa Saat Dicecar Hakim: Narasi Ganti Tawas sampai Curigai Bawahan
-
Sepak Terjang Linda Pujiastuti yang Ngaku Istri Siri Irjen Teddy Minahasa
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta