Suara.com - Partai Golkar sempat disebut sudah menyodorkan nama pengganti Zainudin Amali yang mengundurkan diri dari kursi Menpora. Namun, kekinian partai berlambang pohon beringin tersebut mengaku enggan terburu-buru menyodorkan daftar kandidat pengganti Zainudin ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Melchias Markus Mekeng, mengungkapkan pihaknya masih menunggu arahan dari Jokowi. Hal tersebut dilakukan sebab Zainudin masih berstatus sebagai menteri Kabinet Indonesia Maju.
"Sampai sekarang Pak Amali masih jadi menteri kan. Kalau nanti saja, presidennya masih nanti-nanti, pada saatnya kapan nanti diminta. Ya, itu tunggu saja," kata Mekeng kepada wartawan, Selasa (7/3/2023).
Mekeng mengatakan Golkar secara internal juga tidak menyodorkan nama tertentu sebagai calon Menpor. Golkar sepenuhnya menyerahkan persoalam pengganti Amali kepada Jokowi.
"Jadi nggak bisa juga internal kita genit-genitan menyebut ini nggak bisa juga, itu aja. Kalau itu ranahnya presiden," tuturnya.
Lagipula, Zainudin belum secara resmi mengundurkan diri sebagai Menpora. Ia hanya menyatakan secara lisan kepada Jokowi.
Kepala Negara juga memastikan kalau Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) belum menerima surat pengunduran diri Zainudin.
"Belum, belum, sampai saat ini belum ada surat ke pak Mensesneg dari pak Menpora. Belum ada,” kata Jokowi usai membuka rapat koordinasi nasional penanggulangan bencana di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, pada Kamis, (2/3/2023).
Baca Juga: Isu Reshuffle Rabu Pon Kembali Muncul, Ini Nama-nama yang Terancam Dirombak
Berita Terkait
-
Teka-teki Nasib Zainudin Amali sebagai Menpora Dijawab Ketum Golkar Airlangga
-
Golkar Sodorkan Tiga Nama Kader Muda Calon Menpora ke Jokowi, Begini Analisa Pengamat Politik
-
Profil Tiga Pemuda Golkar Jadi Pengganti Menpora, Siapa yang Paling Cocok?
-
Golkar Sodorkan 3 Calon Pengganti Menpora Zainudin Amali Ke Jokowi, Ini Nama-namanya
-
Golkar Belum Goyah Ajukan Airlangga Jadi Capres, Meski Partai Sekoalisi Isyaratkan Ganjar-Erick
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?